Wacana Pemekaran Luwu Raya di Kampanye Akbar, NasDem Palopo: NH-Aziz Harapan Wija to Luwu

822
ADVERTISEMENT

PALOPO–Wacana pemekaran wilayah Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur menjadi Provinsi Luwu Raya menjadi isu sentral dalam kampanye akbar pasangan Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di Lapangan Lagaligo Kota Palopo, Rabu, 20 Juni 2018.

Hal tersebut turut mendapat dukungan dari NasDem Kota Palopo. Plt Ketua NasDem Palopo, M Rajab mengatakan pembentukan Provinsi Luwu Raya merupakan cita-cita Wija to Luwu.

ADVERTISEMENT

Menurut Rajab, cita-cita tersebut telah lama mengendap, hingga sekira setengah abad silam. Bahkan, Datu Luwu Andi Djemma yang menyatakan diri berdiri di belakang Republik Indonesia yang diproklamirkan, juga meminta khusus pada Soekarno kala itu untuk menjadikan eks kedatuannya menjadi wilayah provinsi tersendiri.

“Momentum Kampanye Akbar ini, NH-Aziz menjadi harapan para Wija to Luwu, agar cita-cita itu dapat terwujud,” ucap Rajab di Palopo, jelang pelaksanaan kampanye akbar NH-Aziz.

ADVERTISEMENT

Pilkada Sulsel pun disebutnya merupakan momentum bagi Wija to Luwu untuk memulai kembali endapan cita-cita itu. Figur NH-Aziz yang menjanjikan dukungan pemekaran Luwu Raya menjadi DOB di Indonesia dapat memulai upaya tersebut. (rls)

ADVERTISEMENT