Malam Tahun Baru, Mahasiswa Pertanian Unanda Meregang Nyawa Usai Menabrak Bocah yang Main Petasan di Telluwanua

16805
ADVERTISEMENT

PALOPO–Malam tahun baru di kota Palopo diwarnai peristiwa mengenaskan. Betapa tidak, Idon (21) seorang mahasiswa Fakultas Pertanian angkatan 17 Universitas Andi Djemma, meregang nyawa saat mengalami kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Poros Salutete Kelurahan Pentojangan, Kecamatan Telluwanua, Selasa (31/12) malam.

Almarhum Idon tidak sendirian, ia berboncengan dengan rekannya, Fajrul Falaq (20) mahasiswa IAIN Palopo.

ADVERTISEMENT

Kronologi kejadian, saat malam tahun baru kemarin, sekira pukul 19.30 Wita, Bian (8) yang masih bocah itu, bermain petasan bersama rekan-rekannya di tepi jalan poros di Salutete, Telluwanua.

Saat menyalakan petasan, motor Mio yang melaju kencang dari arah timur  itu menabrak Bian. Motor yang dikendarai Idon pun oleng dan menabrak plat dekker di lajur kanan jalan. Sementara rekannya, Fajrul yang warga Pentojangan ikut terlempar ke badan jalan. Fajrul mengalami memar di paha dan telapak kaki. Korban lainnya, Bian, hanya mengalami luka-luka di bagian kepala.

ADVERTISEMENT

Kapolsek Telluwanua, Iptu Idris saat dikonfirmasi membenarkan kejadian ini. Ketiga korban saat peristiwa terjadi segera dilarikan ke RSUD Sawerigading yang letaknya sekitar 10 Kilometer dari TKP. Hanya sayang, nyawa Idon tak bisa diselamatkan.

Idon, Warga RW 04/ RT 02 Kelurahan Pentojangan itu dimakamkan Rabu sore, 1 Januari 2020. Kapolsek Telluwanua, Iptu Idris ikut menghadiri prosesi pemakaman korban, bersama anggota DPRD Palopo Efendi Sarapang, Lurah Pentojangan Idul Borahima, dan warga sekitar. (Iys)

ADVERTISEMENT