107 Perwira Pelayaran Dilantik, Rustam Lalong: Sudah Banyak Alumni SMKP Samudera Nusantara Utama Palopo Bekerja Jadi Pelaut

129
Ketua Yayasan SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo, Rustam Lalong
ADVERTISEMENT

PALOPO– SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo kembali mewisudanya tarunanya. Wisuda kali ini diikuti sebanyak 107 orang perwira pelayaran niaga lulusan Diklat Pelaut tingkat IV, pembentukan Ahli Nautika Tingkat IV atau Ant IV dan Ahli Teknika Tingkat IV atau ATT IV, di Lapangan SMK Pelayaran Samudra Nusantara Utama Kota Palopo, jalan Dr. Ratulangi, Kelurahan Balandai, Kecamatan Bara, Kota Palopo, Kamis (30/11/2023),

Adapun 107 perwira yang dilantik dalam prosesi wisuda tersebut, yakni sebanyak 45 orang perwira dari jurusan Nautika Kapal Niaga, perwira Teknik Kapal Niaga sebanyak 62 orang. Dan dari 107 perwira tersebut, 2 orang diantaranya merupakan seorang wanita dari jurusan Nautika.

ADVERTISEMENT

Suasana haru dan bahagia mewarnai pelantikan para perwira pelayaran itu, terutama saat prosesi pemasangan atribut dari orangtua kepada para anaknya, yang telah menyelesaikan pendidikannya. Tangis pun pecah mengingat perjuangan menuntut ilmu selama kurang lebih 4 tahun lamanya hingga bisa mendapat gelar perwira.

Ketua Yayasan, Rustam Lalong, mengatakan, pelantikan perwira SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo itu, merupakan pelantikan kedua di tahun 2023. Pelantikan pertama tahun 2023 dilaksanakan pada bulan Maret lalu.

ADVERTISEMENT

Rustam Lalong menyebut, sejak berdirinya SMK Pelayaran Samudra Nusantara Utama Kota Palopo, sudah banyak alumninya bekerja di berbagai perusahaan pelayaran di Tanah Air, termasuk di luar negeri. Bahkan, dia menyebut, sudah sekitar seribuan Taruna/I lepasan sekolahnya menyandang Ijasah Pelaut Tingkat IV.

Dalam kesempatan tersebut, Rustam Lalong menyampaikan ucapan terima kasih kepada orangtua taruna/i yang telah mempercayakan kepada pihaknya, untuk melanjutkan pendidikan anak-anaknya di SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo.

Sementara itu, mewakili Pj Walikota Palopo Asrul Sani, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Palopo, Ilham Hamid, dalam sambutannya, menyampaikan selamat dan penghargaan kepada para perwira SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo, atas keberhasilan menyelesaikan pendidikannya.

Ilham menyebut, keberhasilan menjadi perwira pelayaran tidak hanya menjadi kebanggaan tersendiri bagi para perwira yang telah dikukuhkan, namun juga menjadi kebanggaan bagi orang tua, keluarga, termasuk bagi sekolah dengan prestasi yang diraih.

Karena itu, Ilham berharap agar para perwira pelayaran yang telah dilantik agar dapat menjaga nama baik pribadi, lembaga pendidikan dan keberadaannya di tengah-tengah masyarakat untuk membantu dan mengisi pembangunan sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Termasuk berpesan kepada para perwira yang telah dilantik untuk selalu berkemauan keras dan berpikir cerdas, dan memotivasi diri untuk selalu menjadi lebih baik hari ini dan mencapai cita-cita, salah satunya adalah memiliki prinsip bahwa apapun yang dikerjakan akan berbalik ke diri sendiri.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo, Kamaluddin, mengatakan, salah satu syarat yang harus dipenuhi bagi para taruna untuk mengikuti pelantikan, adalah mereka harus menyelesaikan ujian keahlian melaut baik itu pra prala maupun pasca prala.

Sementara itu, Elga Puteri, salah seorang perwira Ahli Nautika Tingkat IV yang ikut dilantik, mengucapkan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah membimbing dan membina selama menempuh pendidikan di SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo. Dia berharap ilmu yang diperolehnya itu bisa diaplikasikan di kehidupannya. (ADV)

 

ADVERTISEMENT