PALOPO — Bupati Kabupaten Luwu Timur, Budiman, meresmikan Gedung Baru Kampus A Universitas Andi Djemma Palopo yang terletak di Jl Sultan Hasanuddin Kelurahan Batupasi Kecamatan Wara Utara pada Minggu 21 Juli 2024. Gedung tersebut merupakan program Hibah Pendidikan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur tahun 2023 yang diperuntukkan untuk ruang kuliah Pasca sarjana Fakultas Ilmu sosial dan Ilmu Politik serta Fakultas Hukum Unanda.
Peresmian ini ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Luwu Timur didampingi Rektor Unanda, Doktor Annas Boceng dan sejumlah pejabat lainnya. Pada kesempatan itu, Doktor Annas Boceng menyampaikan terima kasih atas bantuan hibah Rp 1 Miliar dari Pemkab Luwu Timur. ” Bantuan dana hibah Pemkab Luwu Timur mengatasi kekurangan kelas dari tiga fakultas yakni fakultas Sospol, Hukum dan Pascasarjana,” katanya.
Menurut Annas Boceng, Universitas Andi Djemma adalah milik seluruh Wija To Luwu. Makanya, ia meminta dukungan dari pemerintah kabupaten dan kota yang ada di Tana Luwu untuk turut memikirkan perkembangan pembangunan Unanda. ” Kampus ini merupakan milik kita bersama. Mari kita memikirkan sehingga Unanda terus berkembang,” harapnya. Diketahui, pembangunan gedung baru Unanda tersebut diselesaikan dalam kurun waktu empat bulan.
Sementara itu, Bupati Budiman berharap gedung yang baru diresmikan bisa dimanfaatkan dengan baik. Bantuan hibah yang diberikan Pemkab Luwu Timur kata Budiman merupakan bentuk bentuk apresiasi kepada Universitas Andi Djemma dalam rangka memgembangkan sumber daya manusia khususnya di Tana Luwu termasuk di Kabupaten Luwu Timur.
” Demi peningkatan pendidikan butuh kolaborasi semua elemen masyarakat. Perguruan tinggi merupakan pusat pengembangan keilmuan. Melalui penelitian diharapkan melahirkan inovasi yang berkontribusi untuk menyelesaikan persoalan di masyarakat. Saya percaya, Unanda dapat menjadi pelopor kemajuan untuk menghasilkan penelitian dan inovasi yang memiliki nilai tambah bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat di Tana Luwu,” tandasnya. (nad)