Harga Minyak Goreng di Belopa Melambung Tinggi

545
Minyak goreng. Sumber : Int
ADVERTISEMENT

Belopa – Terjadinya kenaikan harga minyak goreng juga dialami warga di Belopa, Kabupaten Luwu.

Hal itu diungkap langsung Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Luwu, Husain. Senin (7/2/2022).

ADVERTISEMENT

Ia mengatakan kenaikan harga itu disebabkan, karena kekosongan stok dan keterlambatan pengiriman dari distributor.

“Di Indomaret misalnya, stok ada tapi terbatas. Kadang cuma tersedia 2 dos perhari. Ditambah antusias masyarakat untuk membeli minyak goreng meningkat,” kata Husain.

ADVERTISEMENT

Harga minyak goreng di Kabupaten Luwu, melambung tinggi tidak sesuai dengan, Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 14 ribu / Liter.

“Kalau pasar tradisional di Belopa. Stok minyak goreng ada cuma harganya diatas HET. Yaa pedagang jual diatas harga Rp 14 ribu / Liter,” sambungnya.

Untuk itu, kata Husain pihaknya belum bisa berbuat banyak atas kenaikan harga minyak goreng tersebut.

Selain karena stok distributor terbatas, juga keterbatasan anggaran.

“Belum bisa mengambil langkah. Keinginan untuk membuat pasar murah rakyat, belum bisa diadakan karena keterbatasan anggaran saat ini,” tutup Husain. (Mat)

 

ADVERTISEMENT