PALOPO– Hari Pangan Sedunia atau World Food Day adalah peringatan tahunan yang jatuh pada tanggal 16 Oktober. Peringatan Hari Pangan Sedunia berada di bawah Organisasi Pangan dan Pertanian PBB atau Food and Agriculture Organization of the United Nations.
Staf Ahli Walikota Palopo, H. Farid Kasim Judas, menilai bahwa peringatan hari pangan sedunia setiap tahun memberi kita kesempatan untuk merayakan keberagaman dan kekuatan pangan yang menghidupi dunia kita.
Tentunya, kata dia, dibalik setiap gigitan makanan, ada beragam cerita: cerita petani yang berjuang, cerita para ilmuwan yang mencari solusi, dan cerita komunitas yang bersatu memerangi kelaparan.
“Hari ini, mari bersyukur untuk hasil kerja keras para petani yang membawa keberagaman rasa dan kelezatan ke meja makan kita. Marilah kita juga bersatu dalam upaya menjaga keberlanjutan sistem pangan dunia. Dengan mendukung pertanian berkelanjutan dan mengurangi pemborosan makanan, kita berinvestasi dalam masa depan yang lebih berkelanjutan dan adil,” tulis FKJ, begitu H. Farid Kasim Judas akrab disapa melalui akun instagramnya, @faridkasimfkj.
“Semoga hari ini mengingatkan kita akan pentingnya mendukung petani lokal, menjaga keanekaragaman hayati, dan berbagi kekayaan pangan dengan mereka yang membutuhkan. Bersama-sama, mari kita bahu membahu membangun dunia di mana setiap orang memiliki akses terhadap pangan yang cukup, aman, dan bergizi,” tutupnya. (***)