BELOPA — Koalisi partai besar mengusung bakal pasangan calon, Agus Salim – Erwin Barabba di Pilkada Luwu 2024. Setelah Partai Gerindra, kini Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjadi partai kedua yang memberikan rekomendasi dukungan terhadap pasangan Agus – Erwin.
Tak tanggung-tanggung rekomendasi dukungan PDIP untuk pasangan Agus – Erwin berupa surat B1KWK. Penyerahan surat B1KWK tersebut berlangsung di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, No 58, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/8/2024).
Ketua Tim Relawan Agus – Erwin, Ikhlas Redang, Kamis (22/8) malam mengatakan, pihaknya menyambut baik atas di terimanya surat B1KWK itu. Dengan demikian pasangan Agus – Erwin semakin memantapkan langkahnya menatap Pilkada Luwu yang tinggal menghitung hari.
Seusai menerima rekomendasi Gerindra dan PDIP, tim relawan dan keluarga Agus – Erwin melakukan rapat koordinasi. Rapat koordinasi tersebut guna mengagendakan rencana penjemputan Agus Salim dan Erwin Barabba setelah bertolak pulang dari Jakarta menuju Luwu.
“Rapat koordinasi menindaklanjuti rencana penjemputan di batas kabupaten Luwu (Batu Lappa), kemudian agenda deklarasi pasangan dan waktu rencana pendaftaran ke kantor KPU,” ungkap Ikhlas Redang.
Kendati demikian, menyatunya koalisi Gerindra dan PDIP di Luwu sudah mencukupi kendaraan politik pasangan Agus – Erwin dengan mengantongi jumlah total 10 kursi parlemen hasil pemilihan anggota legislatif 2024. Perolehan jumlah kursi tersebut sudah lebih dari cukup untuk melakukan pendaftaran ke kantor KPU Luwu yang hanya mensyaratkan tujuh kursi parlemen lewat jalur pendaftaran partai politik. (mat)