Sambut Tim Penilai Tingkat Provinsi, Ketua TP-PKK Luwu Utara Tinjau Kesiapan PKK Desa Dandang

628
Ketua TP-PKK Lutra, Ny. Enny Thahar Rum, saat meninjau kesiapan PKK Desa Dandang, Senin (23/7/2018)
ADVERTISEMENT

Sabbang — Dalam rangka menyambut kedatangan Tim Penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, yang rencananya bakal tiba hari ini, Selasa 24 Juli 2018, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Luwu Utara langsung melakukan peninjauan ke sejumlah titik di Desa Dandang Kecamatan Sabbang.

Salah satu yang ia tinjau adalah kesiapan TP-PKK Desa Dandang dalam penilaian lomba desa tersebut. “Persiapan menyambut Tim Penilai Lomba Desa sudah hampir rampung, utamanya penataan administrasi, kelompok kerja dan kelengkapan sekretariat lainnya,” ujar Enny di sela-sela peninjauannya di Sekretariat PKK Desa Dandang, Senin (23/7) kemarin.

ADVERTISEMENT

Enny Thahar mengungkapkan, kedatangan rombongan Tim Penilai Lomba Desa dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Provinsi Sulawesi Selatan akan disambut di halaman Masjid Jami Desa Dandang Kecamatan Sabbang. “Rombongan nanti akan diterima di halaman Masjid Jami kemudian meninjau lokus penilaian,” ungkap Enny.

Sekadar untuk diketahui, ada 11 indikator penilaian yang diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa. Beberapa di antaranya adalah indikator di sektor pendidikan, kesehatan, pemberdayaan masyarakat, dan pemerintah, khususnya keamanan. (man)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT