10 Karyawan BUMN Positif Corona di Palopo, dr Ishak Iskandar: Masih 60 Orang Dirawat, 12 Meninggal Dunia

4590
Jubir resmi pemerintah kota Palopo, dr Ishak Iskandar.(Foto: Iccank)
ADVERTISEMENT

PALOPO–Angka positif covid-19 atau virus corona di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, terus bertambah. Bahkan, Juru Bicara Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Palopo, dr Ishak Iskandar, melansir, sebanyak 10 karyawan salah satu BUMN di Kota Palopo positif covid-19 setelah dilakukan swab pada instansi tersebut.

Sejak Jumat (2/10/2020) lalu, Kantor BUMN ternama di Kota Palopo tersebut tutup. “Saat ini, 10 karyawan BUMN yang terkonfirmasi positif Covid-19 sedang menjalani program wisata covid di salah satu hotel di Makassar,” kata dr Ishak, Minggu (4/10/2020).

ADVERTISEMENT

Dengan adanya 10 karyawan BUMN tersebut positif, Ishak menyebutkan, jumlah positif covid-19 di Kota Palopo sudah hampir mencapai 300 orang. “Ada 12 meninggal dunia, dan masih sekitar 60 pasien asal Palopo menjalani perawatan medis di Makassar dan dikarantina mengikuti program wisata covid-19 di salah satu hotel di Makassar,” ujar dr Ishak.

dr Ishak meminta warga Kota Palopo tetap patuh protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari. Menurut mantan Kadis Kesehatan Kota Palopo ini,
hingga saat ini belum ada vaksin untuk mengobati covid-19 sehingga butuh kepedulian bersama untuk mencegahnya. Belum lagi, penularan covid-19 sudah terjadi secara transmisi lokal dengan klaster keluarga.

ADVERTISEMENT

“Mohon warga patuhi protokol kesehatan. Saya minta warga tetap waspada dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Jangan pernah menganggap remeh virus ini. Gunakan selalu masker untuk diri sendiri dan orang lain,” tegas dr Ishak.

“Jajaran Forkopimda, kepala daerah, pemangku kepentingan dan seluruh masyarakat untuk tetap taat dan mempedomani Inpres nomor 6 tahun 2020 dan Peraturan Walikota Palopo Nomor 10 tahun 2020 tentang protokol kesehatan, untuk pengendalian dan pencegahan covid-1 di Kota Palopo,” katanya. (iys)

ADVERTISEMENT