Polres Lutra Salurkan Beras 10 Ton untuk Masyarakat Prasejahtera

93
ADVERTISEMENT

KORANSERUYA.COM — Polres Luwu Utara mendistribusikan kembali beras program Kapolri sebanyak 10 ton secara simbolis kepada para Kasat serta 9 Polsek jajaran, yang nantinya akan dibagikan kepada masyarakat prasejahtera sebagai bentuk bakti sosial Polri peduli Covid-19 bertempat di Aula Polres Jumat (12/06/20), pukul 11.30 Wita.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Agung Danargito kepada media mengatakan, pendistribusian beras tahap kedua ini untuk dibagikan ke masyarakat prasejahtera melalui sejumlah Polsek yang ada di jajaran Polres Luwu Utara.

ADVERTISEMENT

“Beras program Kapolri yang disalurkan tersebut guna membantu dan meringankan beban masyarakat kecil yang terdampak langsung ekonominya akibat Covid-19,” jelas Agung.

“Ini sebagai salah satu bentuk kepedulian kami kepada masyarakat ditengah pandemi Covid-19 semoga pemberian beras ini dapat sedikit membantu serta meringankan beban masyarakat di Kabupaten Luwu Utara,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Sasaran pendistribusian bantuan tersebut adalah masyarakat yang belum mendapat bantuan dari pemerintah sesuai dengan data yang sudah dikonfir para Bhabinkamtibmas kepada Kasat Binmas,” terangnya. (*/iys)

ADVERTISEMENT