PALOPO — Bulan terakhir dalam penanggalan masehi atau Desember selalu menjadi membawa kebahagiaan bagi ummat kristiani.
Bukan tanpa sebab, di Bulan Desember terdapat hari natal yang menjadi hari besar keagamaan mereka.
Memasuki Bulan Desember sejumlah toko, minimarket dan Mall yang ada di Palopo mulai menyediakan berbagai aksesoris, pernak-pernik dan ornamen natal yang menarik.
Dua minggu jelang puncak perayaan natal, pengunjung mulai ramai berburu ornamen dan aksesoris natal untuk menyambut dan memeriahkan perayaan untuk umat kristiani tersebut.
Salah seorang penanggungjawab toko bernama Riska mengaku bahwa ornamen natal telah disediakan sejak awal Desember dan mulai menjadi incaran para pengunjung.
Ornamen dan aksesoris natal yang paling diburu pembeli adalah pohon natal, topi santa klaus, lampu natal, bando dan berbagai pernak-pernik lainnya.
Setiap akhir pekan jumlah pengunjung yang berburu aksesoris dan pernak-pernik natal meningkat. Harga yang dibanderol cukup terjangkau. Misalnya topi dan bando natal yang berada pada kisaran harga Rp 35 ribu sampai Rp 55 ribu.
Sementara itu seorang pengunjung bernama Vinny Filisia mengaku sangat antusias berburu aksesoris dan pernak pernik natal.
Dia mengatakan bahwa suasana natal tahun ini akan jauh lebih berbeda dari tahun sebelumnya dimana dua tahun terakhir umat Kristiani merayakan Natal dalam suasana pandemi covid-19.
“Tahun ini rumah ibadah sudah diperbolehkan merayakan Natal sehingga kita bisa merayakannya bersama keluarga dan teman,” kata Vinny. Dia juga berharap natal tahun ini bisa berjalan dengan damai dan penuh sukacita. (mic)