Ketua KPU Luwu Lantik 44 Anggota PPK

572
ADVERTISEMENT

BELOPA — KPU Luwu melantik 44 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Luwu di Kantor KPU Luwu, Rabu (2/1/2019).

Pelantikan ditandai dengan pengambilan sumpah/janji anggota PPK oleh Ketua KPU Luwu, Hasan Sufyan.

ADVERTISEMENT

Dalam sambutannya, Ketua KPU Luwu, Hasan Sufyan, mengungkapkan bahwa satu hal yang menjadi unsur utama adalah menjaga etika dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat.

“Kita adalah pelayan masyarakat, kita harus bisa menjaga etika. Kita harus istiqomah, karena pertanggungjawaban tak hanya kepada Tuhan tapi juga kepada masyarakat”, ujar Hasan Sufyan.

ADVERTISEMENT

Ketua KPU Luwu juga berharap agar anggota PPK senantiasa menjaga kekompakan antar anggota.

“Setelah ini, tugas kita adalah berembuk dengan teman-teman PPK yang lain, menjaga kekompakan utamanya. Jadi sesama anggota PPK harus solid, harus menjaga hubungan silturahmi. Mendelegasikan kebijakan secara bersama”, jelasnya. (ama)

ADVERTISEMENT