PALOPO — BKPSDM Kota Palopo menggelar job fit atau uji kesesuaian kompetensi di lantai II kantor walikota, Senin (11/2/2019).
Job fit diikuti 26 pejabat setingkat eselon II-b. Tiga tak ikut.
Tiga pejabat pimpinan tinggi pratama yang dimaksud adalah Hamzah Jalante yang mundur dari jabatan Kepala BPKAD belum lama ini serta Sekda, Jamaluddin Nuhung dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tono yang memasuki masa purna bakti.
Plt Kepala BKPSDM Palopo, Farid Kasim Judas mengatakan, job fit itu akan dilakukan pada tanggal 11-14 februari.
“Job fit dalam rangka mengukur kembali kompetensi pejabat pimpinan tinggi pratama,” kata FKJ.
Job fit yang dilakukan bekerjasama dengan Lembaga Administrasi Negara (LAN). Ini juga sejalan dengan peraturan pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen PNS.
“Pemkot sudah mendapat izin prinsip dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk melakukan job ft,” sebutnya.
FKJ berharap, output dari kegiatan ini bisa dicapai.
“Output yang diharapkan dari kegiatan ini adalah, kita bisa melihat talenta daripada pemangku jabatan pimpinan tinggi karena mereka juga ini telah menduduki jabatan lebih dari 3 tahun,” jelasnya. (asm)