Antisipasi Kebakaran, Damkar Gelar Simulasi Kebarakan di RS Atmedika Palopo

198
Suasana simulasi kebakaran di pelataran parkir Rumah Sakit (RS) Atmedika, Kota Palopo, Minggu (05/03/2023). (FOTO; Andri/ Seruya)
ADVERTISEMENT

PALOPO – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) menggelar kegiatan simulasi kebakaran di pelataran parkir Rumah Sakit (RS) Atmedika, Kota Palopo, Minggu (05/03/2023).

Dalam kegiatan itu, Dinas Damkar Kota Palopo menggandeng pihak rumah sakit. Dimana sehari sebelumnya, mereka melakukan pembekalan sebelum melaksanakan simulasi ini.

ADVERTISEMENT

Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran. Dinas Damkar juga menerjunkan para pegawai terbaik untuk memberikan materi dan langkah antisipasi kepada para pegawai di RS Atmedika Palopo.

Para peserta berasal dari berbagai divisi di Rs Atmedika, mereka nampak antusias mengikuti kegiatan tersebut.

ADVERTISEMENT

Simulasi ini diawali penjelasan terkait pemadaman api ringan yang merupakan cara cepat, tepat dan aman dalam menanggulangi kebakaran yang kemungkinan terjadi.

Materi kemudian dilanjutkan dengan pemadaman api dengan sistem tradisional, salah satunya dengan menggunakan karung basah.

Pemandangan unik juga sempat terlihat, saat salah satu peserta tidak berhasil memadamkan api, hal ini sontak mengundang gelak tawa para peserta lain.

Di akhir kegiatan, pihak damkar membuka sesi tanya jawab dengan memberi waktu bagi peserta untuk bertanya terkait kendala dalam memadamkan api pada saat terjadi kebakaran. (And)

ADVERTISEMENT