Belum Tentukan Usungan, Ini Syarat Wajib Cakada Palopo Jika Ingin Diusung PDIP

126
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Palopo, Alfri Jamil
ADVERTISEMENT

PALOPO–DPC PDIP Kota Palopo dalam pekan ini akan mengadakan fit and profer test kepada sejumlah bakal calon kepala daerah yang melamar dan mengembalikan formulir pendaftaran, baik sebagai bakal calon walikota dan wakil walikota Palopo. Rencananya, fit and profer tes tersebut akan digelar di Makassar.

“Insya Allah, diupayakan secepatnya, bahkan berharap bisa diadakan dalam pekan ini,” kata Ketua DPC PDIP Palopo, Alfri Djamil kepada KORAN SERUYA, Senin (3/6/2024).

Dengan akan diadakan fit and profer tes bagi para kandidat tersebut, Alfri Djamil menegaskan, jika sampai hari ini, partainya belum menetapkan calon kepala daerah usungan PDIP maju Pilkada Palopo 2024.

“Ini juga sekaligus menjawab rumor yang beredar di tengah masyarakat, bahwa PDIP telah menetapkan calon maju Pilkada Palopo. Masih ada tahapan yang akan dilalui para kandidat, termasuk ada beberapa syarat agar bisa dicalonkan PDIP,” katanya.

Salah satu syarat wajib yang dipenuhi calon, urai Alfri Djamil, yakni siap membawa partai politik untuk berkoalisi dengan PDIP agar bisa memenuhi syarat pencalonan 5 kursi. “PDIP memiliki 3 kursi, jadi masih butuh koalisi dengan partai yang memiliki dua atau lebih kursi,” kata caleg terpilih DPRD Palopo ini.

Ditanya soal syarat bahwa bakal calon walikota wajib manggandeng kader PDIP maju Pilkada, Alfri Djamil mengiyakan. Namun khusus Kota Palopo, katanya, tetap merujuk hasil survei bagi kader yang akan diusung maju Pilkada. “PDIP memang memprioritaskan kadernya diusung maju Pilkada, namun syarat ini berlaku khusus kepada daerah yang memang menjadi basis PDIP. Kalau Palopo, tetap diupayakan kader, tetapi tetap tolok ukurnya survei,” katanya.

Diketahui, sejumlah kandidat yang resmi mengembalikan formulir pendaftaran di DPC PDIP Palopo, diantaranya DR H. Farid Kasim Judas (FKJ), Trisal Tahir, Akhmad Syarifuddin Daud, Rahmat Masri Bandaso, dr Nasaruddin Nawir, dan Putri Dakka. Sedangkan untuk posisi bakal calon wakil walikota ada tiga kandidat yang mengembalikan formulir, yakni Haidir Basir, Irbar Pairing, dan dr Herman Jaya. (***)

 

 

 

ADVERTISEMENT