Bertepatan Hari Pencoblosan PSU Pilkada, 105 JCH Palopo Bertolak ke Asrama Haji Sudiang

14
Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Palopo, Sirajuddin
ADVERTISEMENT

PALOPO–Sebanyak 105 Jemaah Calon Haji atau JCH asal Kota Palopo siap melaksanakan ibadah haji tahun 2025. Mereka ini masuk dalam kloter 34 gelombang kedua dan siap diberangkatkan ke Tanah Suci.

Informasi dihimpun KORAN SERUYA, sesuai jadwal pemberangkatan, para JCH Palopo tersebut akan bertolak ke asrama haji Sudiang Makassar pada tanggal 24 Mei 2025 mendatang. Diketahui, tanggal 24 Mei tersebut merupakan hari ‘H’ pencoblosan Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Palopo.

ADVERTISEMENT

Praktis, sebanyak 105 JCH Palopo tersebut tidak akan menyalurkan hak suaranya pada pencoblosan PSU Pilkada Palopo. Sebab, saat warga Palopo akan menyalurkan hak pilihnya, para JCH Palopo telah bertolak dari Palopo ke asrama haji Sudiang Makassar.

Adapun dari 105 JCH Palopo, untuk jemaah perempuan sebanyak 69 orang dan 36 laki-laki. JCH termuda di Kota Palopo diketahui bernama Subhan Wiratama, berusia 23 tahun dari Kecamatan Wara Timur. Sementara yang tertua adalah Muhammad Arfa Fateha, 72 tahun dari Kecamatan Wara.

ADVERTISEMENT

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Palopo, Sirajuddin yang juga merupakan petugas yang akan mendampingi JCH mengatakan, sebanyak 105 JCH Palopo sudah melunasi seluruh biaya perjalanan ibadah Haji.

“Seluruh JCH telah mengikuti manasik haji selama 10 hari. Mereka juga telah melakukan vaksinasi flu dan meningitis. Untuk vaksin polio diadakan hari Sabtu, 26 April,” katanya. (nada)

ADVERTISEMENT