Bupati Andi Rahim: Selamat Datang, Kafilah STQH XXIII di Luwu Utara

0
ADVERTISEMENT

MASAMBA — Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan secara resmi akan dibuka Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, pada 13 April 2025, malam, di Lapangan Taman Siswa (Tamsis), Masamba.

Sebagai tuan rumah, Kabupaten Luwu Utara terus melakukan persiapan dan pembenahan untuk memberikan kepuasan dan kenyamanan bagi para tamu dari 24 kafilah kabupaten dan kota, plus kafilah afirmasi.

ADVERTISEMENT

Karena kepuasan para tamu adalah harapan bersama. Para kafilah STQH XXIII ini seluruhnya sudah berada di Masamba, Ibu Kota Kabupaten Luwu Utara. Setelah sebelumnya seluruh kafilah diterima oleh Panitia STQH XXIII secara bertahap, selama dua hari, 11 – 12 April 2025 di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara.

Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh kafilah di Bumi La Maranginang, Masamba, Luwu Utara. “Selamat datang kepada seluruh kafilah, dewan hakim, dan para tamu undangan di Luwu Utara,” ucap Andi Rahim.

ADVERTISEMENT

Tak lupa, ia juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Gubernur Sulawesi Selatan, para Bupati dan Wakil Bupati, serta para Wali Kota dan Wakil Wali Kota, di Luwu Utara. “Selamat dan sukses atas terselenggaranya STQH tingkat provinsi di Luwu Utara,” ucapnya.

Ia juga berharap, melalui STQH ini akan lahir generasi-generasi qur’ani yang dapat membumikan Al Qur’an dan Hadis di Sulawesi Selatan, khususnya di Luwu Utara. “Selamat berlomba, dan mari kita menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan sportivitas,” tandasnya.

Diketahui, STQH XXIII ini diikuti 24 kafilah, plus kafilah afirmasi, dengan total peserta 472 orang. STQH XXIII memperlombakan 4 cabang lomba, yakni Tilawah, Hapalan Al Qur’an, Tafsir Al Qur’an, dan Musabaqah Hadis, yang terbagi ke dalam sub-bcabang lomba. (*)

ADVERTISEMENT