PALOPO – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo ditunjuk sebagai Bapak Bunda Asuh Anak Stunting untuk tahun 2025. Sebagai bentuk komitmen dalam program ini, Kepala DLH Kota Palopo melakukan kunjungan langsung ke rumah anak stunting di Kelurahan Maroangin, Kecamatan Telluwanua.
Dalam kunjungan tersebut, Kepala DLH Kota Palopo, Emil Nugraha, pada Rabu (22/1/2025), beserta jajaran memberikan bantuan berupa makanan bergizi dan paket pemenuhan gizi untuk anak yang terdampak stunting.
Selain itu, pihak DLH juga berdiskusi dengan keluarga penerima manfaat untuk memahami kebutuhan mereka dan mencari solusi jangka panjang dalam upaya pencegahan serta penanganan stunting di daerah tersebut.
“Kami sangat mendukung program Bapak Bunda Asuh Anak Stunting ini. DLH Kota Palopo berkomitmen untuk membantu anak-anak yang membutuhkan asupan gizi lebih baik agar mereka dapat tumbuh sehat dan berkembang secara optimal,” ujar Kepala DLH dalam keterangannya.



Program Bapak Bunda Asuh Anak Stunting merupakan inisiatif pemerintah untuk melibatkan berbagai pihak, termasuk instansi pemerintahan dan sektor swasta, dalam mengatasi permasalahan stunting yang masih menjadi perhatian serius di Kota Palopo. Melalui program ini, diharapkan angka stunting dapat ditekan secara signifikan dengan adanya intervensi langsung dari para pemangku kepentingan.
Masyarakat setempat menyambut baik inisiatif ini dan berharap adanya pendampingan berkelanjutan bagi anak-anak yang mengalami stunting, sehingga mereka dapat memperoleh kehidupan yang lebih baik di masa depan. (*)