BELOPA — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Luwu mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2023 untuk jalan dan irigasi.
Besarnya Rp 58 miliar. Demikian diungkap Kadis PUPR Luwu, Ikhsan Asaad saat memimpin langsung tim Desk DAK melakukan konsultasi program penyusunan rencana kegiatan infrastruktur fisik di Fox Harris Hotel, Kota Bandung, 7-8 November 2022.
Besaran nilai DAK tersebut masing-masing untuk jalan Rp 45 Milyar dan irigasi 13 Milyar tahun 2023. Nilai DAK 2023 terurai dalam rencana kegiatan pengaspalan jalan kawasan sentra produksi pangan sebanyak tiga ruas, non tematik lima ruas dan irigasi sebanyak enam fisik.
Dibanding dengan tahun sebelumnya ungkap Ikhsan, alokasi DAK 2023 infrastruktur khusus di bidang jalan mengalami penurunan.
“Untuk DAK jalan, 2023 kita cuma dapat 45 Milyar yang sebelumnya 65 Milyar. Ada penurunan hingga 20 Milyar dari tahun 2022,” katanya.
Namun, untuk bidang Irigasi justru mendapat kenaikan lebih dari 50%.
” Tahun 2022 Rp 6 Milyar alokasi DAK bidang Irigasi. Alhamdulillah tahun depan kita dapat Rp 13 M,” pungkas Ikhsan. (mat)