Sakka Pati Masuk Dalam Bursa Pilkada Soppeng

405
Saddakati. (Dok. Pribadi)
ADVERTISEMENT

SOPPENG – Pilkada Kabupaten Soppeng yang rencananya dijadwalkan pada 2024 mendatang mulai bermunculan poling Bupati Soppeng.

Poling Pilkada Kabupaten Soppeng diberbagai kanal media online yang bermunculan itu dengan pertanyaan, Siapakah pilihan Anda untuk menjadi Bupati Soppeng?

ADVERTISEMENT

Poling inilah menjadi perbincangan dikalangan Politisi dan Tokoh Soppeng. Poling yang menampilkan 17 nama Tokoh berjuluk kota Kalong ini sudah dipoling lebih dari 1000 orang.

Salah satu Tokoh perempuan asal kabupaten Soppeng yang banyak berkiprah ditingkat provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Sakka Pati, S.H., M.H nampak masuk pada bursa nama bakal calon bupati Soppeng. Pada urutan ke empat Sakka Pati menduduki posisi dalam poling tersebut.

ADVERTISEMENT

Sakka Pati yang dikenal sebagai akademisi Universitas Hasanuddin dan aktif diberbagai kegiatan sosial, pemerintahan, demokrasi dan politik saat dimintai tanggapan tentang beredarnya poling tersebut mengaku kaget.

“Saya kaget tiba-tiba dikirimkan link polingnya oleh teman dan ada nama saya disitu” tutur Presidium JaDI Sulawesi Selatan tersebut.

Saat ditanya apakah memiliki keinginan maju sebagai kepala daerah di kampung halamannya tersebut, Sakka Pati menanggapinya secara santai dan mengucapkan terimakasih atas apresiasi tersebut.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih, semoga kedepan bisa melakukan sesuatu yang berdampak luas terhadap masyarakat Soppeng, tapi untuk memutuskan maju atau tidak, saya pikir masih jauh untuk memikirkan hal tersebut,” tutup Alumni SMA Neg. 1 Soppeng tersebut.

Selain Sakka Pati, nampak dalam Poling ada nama Supriansa yang merupakan Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar.

Pilkada serentak yang akan dilaksanakan tahun 2024 di Indonesia memang sudah menjadi perbincangan hangat dikalangan masyarakat terutama para penggiat demokrasi dan politik. (*/Rah)

ADVERTISEMENT