Tak Ada Dua Lisme KWAS Luwu Timur, Andi Hikmad: Pemerintah Harus Jeli dan Tegas

1239
Andi Baso Makmur-H. Cuke/foto-Hery koranseruya
ADVERTISEMENT

LUWU TIMUR – Isu dua lisme Kerukunan Wawainia Asli Sorowako (KWAS), yang mencuat ditengah-tengah masyarakat Luwu Timur akhir-akhir ini dibantah keras oleh Andi Hikmad.

“Itu tidak benar tapi yang benar KWAS hanya 1 yang sah hasil MUBES KWAS yang dilakukan tanggal 27 Februari 2022 di kantor KWAS, Jalan Benteng yang melahirkan ketua dan wakil ketua KWAS terpilih periode 2022-2027 yang sah berdasarkan ADART KWAS. Tinggal panitia jadwalkan dilantik,” Jelas Andi Hikmad, Rabu (9/3/2022).

ADVERTISEMENT

Andi Hikmad menduga ada oknum yang sangat mengharapkan jabatan ketua KWAS sehingga oknum tersebut memainkan isu seperti itu.

“Kami mengindikasikan ada oknum yg sangat mengharapkan ditunjuk sebagai ketua KWAS sehingga disebarkan isu di permukaan bahwa KWAS terjadi dua lisme” Katanya.

ADVERTISEMENT

Andi Hikmad menceritakan, jika dalam proses pembentukan KWAS di tahun 1995 dirinya juga ikut terlibat pada masa itu.

“Awal pembentukan KWAS tanggal 18 Agustus 1995 di kediaman bapak H. Anwar Ranggo dan yang di tunjuk ketua secara aklamasi waktu itu H. Mahade Tosalilli dan Sekretaris Arifuddin Masdam, saat itu saya juga imut terlibat,” Bebernya.

Andi Hikmat juga mengutarakan bahwa, pemilihan ketua dan wakil ketua KWAS 2012 dia sebagai panitia atau formatur pemilihan, dan hasil pemilihan waktu itu, Nurtolu terpilih sebagai ketua.

“Sedangkan rival nya Andi Karman dan Muharam kalah dalam pemilihan, dan meninggalkan KWAS bersama pendukungnya membentuk organisasi baru bernama LMAS (Lembaga Masyarakat Asli Sorowako),”

“Tapi dalam perjalanan warga kembali menyadari langkah yang mereka lakukan keliru dan kembali menyatukan diri dengan KWAS. dari kejadian tersebut biarlah berlalu, jangan lagi terulang kembali yang membingungkan warga,” jelasnya.

Maka dari itu, Andi Hikmad berharap agar pemerintah harus jeli dan tegas dalam menyikapi isu dua lisme ini.

“Diharapkan peran pemerintah harus jeli dan tegas bahwa yang benar harus di benarkan dan yang keliru harus di luruskan,” Harapnya.

Diketahui, Andi Hikmad merupakan matan ketua Karang Taruna Tambang, Desa Nikkel, matan kepala Desa Nikkel, dan mantan ketua Komisi I DPRD Luwu Timur. (Rah)

ADVERTISEMENT