PLN Palopo Imbau Pelanggan Bayar Tagihan di Awal Bulan, Agar Listrik Tidak Putus

263
ADVERTISEMENT

KORANSERUYA.COM–Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN mengimbau agar para pelanggan listrik pascabayar untuk membayar tagihan di awal bulan termasuk Kota Palopo.

Hal itu di informasikan oleh Manager PLN UP3 Palopo, Alimudin, Selasa (3/8/2021) malam, mengatakan, kebijakan itu berlaku di seluruh Indonesia dan pihaknya siap memberi support sepenuhnya.

ADVERTISEMENT

“Betul Bro, aturannya itu berlaku seluruh Indonesia, untuk informasi PLN UP3 Palopo yang meliputi Luwu Raya dan Tator Alhamdulillah setiap bulan Nihil tunggakan,” ucapnya.

Selain itu, Alimudin menginfotmasikam kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pelanggan PLN yang tertib membayar karena ikut berkontribusi utunk pembangunan kelistrikan di seluruh Nusantara.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, bertanya prihal stimulus memperpanjang program token listrik gratis dan diskon tarif listrik bagi pelanggan PLN di masa pandemi.

“Kalau mengenai itu, tentu ada brow, pasti PLN Palopo siap mendukup sepenuhnya. Untuk tetap melindungi sesuai arahan dari pemerintah pusat, yang dimana PLN siap menjalankan keputusan pemerintah untuk memberikan kembali stimulus listrik bagi masyrakat kecil, industri, bisnis dan sosial,” katanya.

Diketahui, stimulus tersebut sampai bulan Desember 2021. Hal itu pemerintah membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19,  bagi Pelanggan golongan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA), bisnis kecil daya 450 VA dan industri kecil daya 450 VA diberikan diskon tarif listrik sebesar 50 persen dengan maksimal penggunaan 720 jam nyala.

Pelanggan golongan rumah tangga daya 900 VA bersubsidi diberikan diskon sebesar tarif listrik 25 persen dengan maksimal penggunaan 720 jam nyala.

Pembebasan biaya beban atau abonemen, serta pembebasan ketentuan rekening minimum sebesar 50 persen bagi pelanggan industri, bisnis, dan sosial.

Untuk memberikan layanan kepada pelanggan terkait stimulus, PLN membuka saluran pengaduan melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh melalui Playstore atau AppStore.

(ayb)

ADVERTISEMENT