KPU Palopo Siap Terima Pendaftaran Paslon, Irwandi Djumadin: Baru FKJ-Nur dan RahmAT Bersurat Minta Tanggal Daftar

260
Ketua KPU Kota Palopo, Irwandi Djumadin
ADVERTISEMENT

 

PALOPO–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo siap menerima pendaftaran bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo. Sesuai tahapan, pendaftaran akan dibuka selama tiga hari terhitung mulai 27 hingga 29 Agustus 2024.

Ketua KPU Kota Palopo, Irwandi Djumain mengatakan, pihaknya mulai mengumumkan pendaftaran pasangan calon (paslon) bakal calon kepala daerah ini pada hari Sabtu, 24 Agustus 2024 hingga hari Senin, 26 Agustus 2024. “Sesuai tahapan Pilkada Palopo, KPU siap menerima pendaftaran para kandidat kepala daerah, mulai tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024,” kata Irwandi, Jumat (23/8/2024).

ADVERTISEMENT

Dikatakan Irwan, hingga Jumat 23 Agustus, baru dua pasangan bakal calon yang berkoordinasi resmi ke KPU terkait rencana pendaftaran ke KPU. Dua pasangan calon tersebut, yakni H. Rahmat Masri Bandaso-Andi Tenri Karta (RahmAT) menyampaikan ke KPU akan mendaftar pada hari Rabu, tanggal 28 Agustus 2024, dan pasangan DR H. Farid Kasim Judas- DR Hj Nurhaenih (FKJ-Nur) akan daftar KPU pada hari Kamis, 29 Agustus 2024.

“Baru dua pasangan calon yang menyampaikan resmi ke KPU rencana pendaftarannya, yakni pasangan RMB-Andi Tenri Karta dan pasangan FKJ-Nur. Untuk FKJ-Nur meminta mendaftar jam 16:00 Wita, hari Kamis 29 Agustus,” katanya.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, kandidat wakil walikota usungan PDIP, Haidir Basir dikonfirmasi KORAN SERUYA, menyebut, pihaknya bersama Putri Dakka sebagai calon walikota akan mendaftar ke KPU Palopo pada hari Kamis, 29 Agustus. “Pendaftaran ke KPU dilakukan usai deklarasi,” katanya.

Ketua tim pejuang Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin Daud, Mustahir Sidu, menyebut, hingga saat ini, pihaknya belum menentukan tanggal pendaftaran ke KPU. “Kami segera bersurat resmi ke KPU, Insya Allah hari ini (Jumat), tetapi hari dan tanggalnya belum fiks,” katanya.

Disinggung soal beredarnya undangan Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin Daud akan mendaftar di hari pertama pada Selasa, 27 Agustus 2024, melalui media sosial, Mustahir Sidu menyebut, jadwal tersebut belum pasti. “Pada intinya, kami akan bersurat resmi ke KPU,” katanya. (***)

 

ADVERTISEMENT