Ojek Tabrak Dump Truk Diparkir, 1 Tewas 1 Kritis di Luwu Utara

3410
Kondisi korban di lokasi kejadian saat motor ojek menabrak bagian belakang dump truk di depan SPBU Masamba, Jumat (7/2/2020) malam lalu. (ft/ist/batarapos)
ADVERTISEMENT

MASAMBA–Seorang warga Desa Karondong, Kecamatan Tanalili, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, tewas mengenaskan dengan kondisi kepala pecah dan luka serius di beberapa tubuhnya, setelah motor ojek yang ditumpanginya menabrak sebuah mobil dump truk di depan SPBU Masamba, jalan poros Masamba-Malili, Jumat (7/2/2020) malam lalu.

Korban bernama Nawar, 32 tahun, menumpangi ojek hendak pulang ke rumahnya di Tanalili. Namun, dalam perjalanan, motor ojek yang ditumpanginya menabrak dump truk yang diparkir sopirnya di pinggir jalan.

ADVERTISEMENT

Tukang ojek berinisial LK, warga Bungadidi, Kecamatan Tanalili, Luwu Utara luka-luka di beberapa bagian tubuhnya. Dia kritis dan dilarikan ke RSUD Andi Djemma Masamba.

Tabrakan maut ini terjadi, saat LK mengendarai sepeda motor Matic Beat melaju kencang ke arah Tanalili dari Masamba. Motor beat ini menabrak sebuah dump truk yang diparkir di pinggir jalan, depan SPBU Masamba. Motor ojek tersebut menabrak dari belakang dump truk yang baru saja diparkir sopirnya di pinggir jalan usai mengisi bahan bakar dalam SPBU.

ADVERTISEMENT

Saksi mata di lokasi kejadian, menyebutkan, penumpang ojek yang diketahui bernama Nawar meninggal di lokasi kejadian. “Sedangkan tukang ojeknya kritis,” kata Sulham, salah seorang saksi mata di TKP kepada KORAN SERUYA.

“Kasus tabrakan ini sudah ditangani, tetapi penanganannya di Polsek Bone-bone,” kata Kasatlantas Polres Luwu Utara, AKP Syarifuddin, Sabtu (8/2/2020).

AKP Syarifuddin membenarkan, dalam tabrakan ini, seorang penumpang ojek meninggal dunia dan tukang ojek masih dirawat di RSUD Andi Djemma Masamba. (tari)

ADVERTISEMENT