Berbenah, SMPN 4 Palopo Siap Ikuti Lomba Sekolah Sehat

183
SMPN 4 Palopo melakukan persiapan penilaian lomba sekolah sehat. (Foto : Dok. SMPN 4 Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — SMPN 4 Palopo melakukan persiapan penilaian lomba sekolah sehat. Perlombaan penilaian itu bakal diadakan tanggal 20 Juni 2022 hingga 22 Juni 2022.

Dalam perlombaan tersebut ada beberapa kriteria penilaian. Diantara memiliki kebersihan dan keindahan area sekolah, kebersihan drainase dan gulma, penataan ruang terbuka hijau, presentasi ketersediaan ruang terbuka hijau, kebersihan ruangan kelas dan toilet, pemilahan sampah anorganik, dan kreasi 3 R.

ADVERTISEMENT

Selain itu ada ketersediaan tempat pemilahan sampah dan kebersihannya, pengelolaan sampah organik secara berkelanjutan, bank sampah aktif, green house dan pemanfaatannya, kebersihan saluran air hujan, pengelolaan kantin sekolah bersih dan sehat, UKS, taman edukasi sekolah, area parkir sekolah.

Hal itu disampaikan oleh Kepala SMPN 4 Palopo Kartini Alwi, melalui Humas SMPN 4 Palopo Maryam. Dia menyampaikan SMPN 4 siap mengikuti penilaian lomba sekolah sehat.

ADVERTISEMENT

“Semetara membenahi semua kriteria yang akan dinilai. Karena dalam penilaian pembuatan video yang berkaitan dengan kegiatan pengelolaan sampah keberhasilan sekolah, inovasi sekolah dalam mengelola sampah organik di luar kelas dan sampah anorganik di dalam kelas masing-masing,” katanya.

“Insyaallah SMPN 4 Palopo optimis mencapai penilaian perlombaan sekolah sehat. Alhamdulillah kegiatan hari ini melakukan pembersihan yang sesuai dengan penilaian nanti,” tambahannya. (ayb)

ADVERTISEMENT