Promosi Wisata Lutim ke Tamu FKN, Husler : Matano, Danau Terdalam di Asia Tenggara

406
ADVERTISEMENT

LUTIM – Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler memperkenalkan potensi pariwisata Kabupaten Luwu Timur kepada Raja dan Sultan se Nusantara serta tamu undangan yang hadir pada Ramah Tamah dalam rangkaian Festival Keraton Nusantara (FKN) XIII Tana Luwu 2019. Kegiatan tersebut digelar di Baruga Bawalipu Kecamatan Wotu, Kamis (12/09/2019).

“Kami memiliki tiga Danau yang sangat indah, salah satunya adalah Danau Matano, yang merupakan danau terdalam di Asia Tenggara,” kata Husler berpromosi.

ADVERTISEMENT

Namun, Bupati Husler menyayangkan waktu yang sangat singkat hingga Raja dan Sultan serta tamu undangan tidak dapat mengunjungi berbagai destinasi wisata Luwu Timur.

Husler juga menyampaikan berbagai potensi alam yang ada di Luwu Timur serta keberagaman masyarakat berjuluk Bumi Batara Guru ini kepada para Raja dan Sultan yang hadir.

ADVERTISEMENT

“Disini paduka serasa berada di kampung halaman, karena di Luwu Timur masyarakatnya sangat majemuk hingga berjuluk Indonesia mini,” terang Husler.

Pada acara ramah tamah FKN XIII ini, para tamu undangan disambut dengan Tari Kajangki, sebagai tarian pembuka.

Wotu dipilih sebagai salah satu daerah penyelenggaraan FKN XIII ini karena dikisahkan wilayah ini menjadi tempat turunnya Batara Guru. Itulah sebabnya Luwu Timur dikenal sebagai Bumi Batara Guru yang menjadikannya sebagai daerah yang memiliki sumber daya alam yang berlimpah.

Pada kesempatan ini, Husler menyerahkan sampel kayu gaharu kepada Raja Samu-Samu VI De Laatste van Koning Stamboom, Sekretaris Jenderal Silatnas Raja Sultan Nusantara Indonesia, DR. Ismail A. Shukor sebagai simbol keseriusan dalam kerjasama untuk membangun pabrik/industri pengolahan kayu gaharu berikut turunannya di Luwu Timur. (ikp/kominfo)

ADVERTISEMENT