Raih Empat Medali Kajati Sulbar Cup I, Atlet Karate Gojukai Luwu Utara Diberi Uang Pembinaan

310
Empat dari lima atlet Karate dari Dojo Gojukai Luwu Utara berhasil menorehkan prestasi gemilang di kancah Open Turnament Karate Kejuaraan Kajati Sulbar Cup I di Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat, 23 Juli 2022 yang lalu. (Foto : Bayu Segara)
ADVERTISEMENT

LUWU UTARA – Empat dari lima atlet Karate dari Dojo Gojukai Luwu Utara berhasil menorehkan prestasi gemilang di kancah Open Turnament Karate Kejuaraan Kajati Sulbar Cup I di Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat, 23 Juli 2022 yang lalu.

Raihan tiga medali emas dan satu medali perak dalam ajang tersebut, menjadikan kontingen asal Luwu Utara sebagai peringkat keempat dalam Kejuaraan yang diikuti sekitar 350 atlet karate dari berbagai daerah di Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tengah.

ADVERTISEMENT

Ketua Dojo Gojukai Luwu Utara, Karemuddin mengatakan keberhasilan atlet Karate yang mengikuti open turnamen Karate Kajati Sulbar Cup I 2022 ini bisa memotivasi atlet-atlet lain untuk berprestasi di ajang turnamen Karate lainnya di masa yang akan datang.

“Kami sangat senang dan bangga karena dojo kita ini menjadi wadah bagi anak-anak untuk berprestasi. Ternyata kalau anak-anak diberi kesempatan, diberi pelatihan, diberi apresiasi, mereka bisa menunjukkan bakatnya,” jelas Karemuddin saat menyambut kedatangan tim karate Gojukai Luwu Utara di gedung LP2S Cendana Putih Mappedeceng, Minggu (24/7/2022).

ADVERTISEMENT

Sebagai Ketua Gojukai, dirinya akan selalu mensupport dan memberikan pembinaan yang terbaik. Semoga kedepan kata Karemuddin bahwa dengan usainya gelaran turnamen tersebut, semangat para atlet kembali tumbuh untuk terus berprestasi.

“Kepada para atlet yang meraih juara saya sampaikan apresiasi, dan karateka yang belum mendapatkan kesempatan juara pada kejuaraan ini untuk tetap berlatih. Semoga apa yang menjadi usaha dan latihan selama ini bisa membuahkan hasil pada kejuaraan atau turnamen yang berikutnya, saya akan terus memberikan support pada kalian, ayo bangkitkan semangat olahraga dan raihlah prestasi yang membanggakan,” ujar Wakil Ketua DPRD Luwu Utara itu.

Sebagai apresiasi atas prestasi yang diraih para atlet, Karemuddin juga memberikan hadiah uang pembinaan bagi kelima atlet Karate tersebut.

Dari lima atlet tersebut, tiga diantaranya meraih medali emas dan satu meraih medali perak yang diraih oleh Andi Faiqah Az Zahra Arif juara 1 Kata Perorangan Putri Pemula. Kemudian Naurah Arsy juara 1 Kata Perorangan Putri kelas Cadet, Muhammada Afgan Ramadansyah juara 1 Kumite putra kelas pemula 45 kg dan Andi Muh Fadhil Arsya Arif juara 2 kata perorangan junior. (byu)

ADVERTISEMENT