Tim Pra Porprov Palopo Layu Sebelum Berkembang, Bunda Mano Sentil Pejabat Ini

1348
ADVERTISEMENT

PALOPO——Pelantun tembang Air Mata Bunda yang fenomenal, Syamsiar Syam yang akrab dikenal dengan nama “Bunda Mano” ikut menyoroti nasib Tim Pra Porprov Kota Palopo.

Owner Palopo Football Akademi (PFA) yang bermarkas di stadion La Galigo Palopo itu menyayangkan jika hingga hari ini belum ada satupun Pejabat yang turun tangan memberi bantuan atas solusi keuangan yang dialami Tim Pra Porprov Kota Palopo.

ADVERTISEMENT

“Sebagai orang yang cinta olahraga khususnya sepak bola, saya tentu merasa sedih, jika Tim Pra Porprov Palopo nanti kandas dan gagal ikut Porprov di Sinjai hanya karena faktor Non Teknis,” ucap Youtuber aktif di kota idaman ini.

Bunda Mano saat bersama anak asuhnya sewaktu menjabat Manager Team Palopo United di ajang liga 3 tahun 2019 lalu. (Foto: Ist)

Ia melanjutkan. “Masak sih tidak ada satupun Pejabat yang datang kasih support pemain. Bukan hanya Pejabat Pemkot, tapi Pejabat di DPRD Palopo, para Wakil Rakyat, serta Pengusaha di kota Palopo yang harusnya juga ikut peduli atas nasib pembinaan usia muda,” tegas Bunda Mano, yang konon sedang mempersiapkan event pertandingan sepakbola Junior (PFA Cup II) dengan hadiah mentereng di kota Palopo tahun ini.

ADVERTISEMENT

“Apa gunanya itu Dispora? KONI Palopo? Kalau tidak mampu duduk bersama mencarikan solusi. Itu juga Pejabat dan Politisi, jangan cuma duduk manis dan turun ke bawah jika ada maunya saja. Nanti dekat Pilwalkot baru rame-rame setor muka,” sentilnya.

Bunda Mano berharap, semua pihak termasuk Pejabat TNI-Polri, Kejaksaan, Pengadilan dan unsur lembaga otonom vertikal lainnya juga mau ikut peduli.

“Pejabat di Kepolisian, TNI, Pengadilan Negeri, Kejaksaan, Pengusaha baik pribumi maupun keturunan, ayo semua bersinergi dan bantu kelangsungan event olahraga di kota Palopo. Jangan cuma datang kejar ‘cuan’ di kota Palopo tapi makeddi (pelit) berbagi,” kritiknya.

“Kalo mereka menyumbang itu dicatat malaikat sebagai amal jariyah, dan pahalanya mereka sendiri yang dapat, bukan saya, jadi jangan terlalu serakah dengan harta tapi makeddi,” pungkasnya.

(*)

ADVERTISEMENT