Penyisihan Grup PSL 2020, Salobulo dan Dangerakko FC Sukses Petik Poin Penuh

338
ADVERTISEMENT

PALOPO–Ajang Palopo Super League di Stadion Lagaligo yang kini memasuki matchday 8 semakin seru dan menegangkan, Selasa, 25 Februari 2020.

Dua tim, Salobulo FC di grup A dan Dangerakko di grup B sama-sama meraup poin penuh usai menundukkan lawannya.

ADVERTISEMENT

Dangerakko yang banyak dihuni pemain eks Liga 3 sukses membungkam Sendana FC meski, tim berjuluk Si Kuda Liar Jembatan Putih itu sempat ketinggalan 0-1 di babak pertama.

Gol Asdar lewat heading (kepala) di menit ke 25 menghentak publik dan fans fanatik Dangerakko. Ketinggalan 0-1, Pian-Dirga Samsu dkk semakin meningkatkan tempo serangan.

ADVERTISEMENT

Dua Gol Dangerakko di babak kedua diciptakan lewat kaki Rahmat Hidayat Budiman, eks PSM U-19 yang juga pernah berkostum Gaspa 1958 di Liga 3 tahun lalu.

Pemain kelahiran Olang, Kab. Luwu 5 Maret 1999 itu menambah pundi-pundi gol bagi klub Dangerakko di menit ke 53 hasil dari tendangan penalti dan menit ke 57 jelang berakhirnya babak kedua.

Ilham Razak manajer tim Dangerakko FC mengaku cukup puas dengan hasil ini, meski ia sempat ketar-ketir karena anak asuhnya sudah tertinggal dari Sendana.

Dengan hasil ini, Dangerakko melejit di puncak klasemen grup B dengan 6 poin, hasil dua kali menang, yakni saat kontra Kraton FC 2-0 dan Sendana 2-1.

Sementara di Grup A, duel Bigmatch Salobulo FC kontra Lagaligo dimenangkan klub Salobulo dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang Salobulo dicetak oleh Ian Pranata di menit ke 10 membuat klub berjuluk Si Ular Piton itu merangkak naik ke peringkat 7 klasemen, dan tidak lagi berada di zona kuning alias degradasi Palopo Super League.

Jadwal PSL 2020 Matchday 9:

Rabu, 26 Februari 2020:
14.30 Salanka Vs Kraton FC

Rabu, 26 Februari 2020:
16.30 LBR Vs Battang FC

(iys)

ADVERTISEMENT