PALOPO — SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo menjadi sekolah tujuan bagi orang luar kota. Hal ini diketahui saat pelantikan 45 perwira Pelayaran Niaga Lulusan Diklat Pelaut Tingkat IV, Senin (13/9/2021).
Salah seorang taruna yang juga dilantik pada kesempatan itu adalah anak pejabat dari luar kota. Ibunya adalah Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk, Dharma Putra Simbolon. Sementara sang ayah, Basilio Dias Araujo Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves). Sang ayah hadir dalam pelantikan.
“Kita patut berbangga karena sekolah ini juga mendapatkan kepercayaan dari luar daerah, Ibu Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk Jawa Timur dan Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Kementerian Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Basilio Dias Araujo hadir untuk menyaksikan putra mereka dilantik sebagai perwira jurusan nautika,” ujar Pembina Yayasan SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo Rustam Lalong.
Pujian untuk SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo karena telah menarik minat dari luar kota juga datang dari HM Judas Amir. Walikota Palopo dua periode itu mengatakan, Palopo telah menjadi kota tujuan pendidikan dan SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo sukses mengelola sekolahnya, sehingga dilirik dari orang luar.
“SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo dan masyarakat kota Palopo patut berbangga,terdapat sekolah pelayaran yang mendapatkan kepercayaan luar daerah bahkan Jawa Barat. Dimana ibu Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk dan Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Kemenko Marves telah mempercayakan anaknya untuk menempuh pendidikan di sekolah ini,” puji Judas Amir.
Sebanyak 45 Wisudawan SMK Pelayaran Samudra Palopo dilantik sebagai Perwira dalam acara Pelantikan Perwira Pelayaran Niaga Lulusan Diklat Pelaut Tingkat IV. Kegiatan yang berlansung di Aula Banua Nusantara Smk Pelayaran Nusantara Palopo, Senin (13/9/2021) berjalan tertib dan mengikuti protokol kesehatan covid 19 yang ketat.
Rustam Lalong dalam sambutannya mengungkapkan bahwa saat SMK pelayaran sangat mengaperasi atas kehadiran walikota Palopo yang selalu menyempatkan diri untuk membuka dan menghadiri acara wisuda pelantikan perwira smk pelayaran Samudera Nusantara Utama.
“Apreasiasi yang tinggi saya ucapkan kepada bapak walikota Palopo yang setiap kali hadir di acara wisuda pelantikan ini, dari 8 kali pelantikan yang sudah mencapai 870 perwira, bapak Judas Amir selalu menyempatkan diri untuk menghadiri acara ini,” ujara Rustam Lalong.
Ditambahkan Rustam Lalong dalam acara ini juga dirangkaikan dengan acara peresmian tempat wisata kolam renang Banua Wisata. Dimana pada hari bertepapatan dengan 1 tahun peletakan batu pertama pendirian Kolam Renang Banua Wisata yang saat itu dilakukan Walikota Palopo, Judas Amir.
Terkait dengan para wisudawan, Rustam Lalong yang juga menjabat sebagai Kadis Perhubungan Kota Palopo ini mengungkapkan bahwa wisudawan perwira ini sebelum dilantik pada hari ini telah melalui proses pendidikan yang cukup lama. 3 tahun mereka menyelesaikan studinya untuk meraih ijazah dan setelah itu dua tahun mereka berlayar meraih sertifikat nautika dan teknika.
“Mereka adalah lulusan yang sudah siap untuk berlayar karena untuk mendapatkan gelar perwira ini mereka telah melalui prorses yang cukup lama dan tidak mudah. Setelah lulus mereka tidak perlu khawatir untuk memperoleh pekerjaan karena kami sudah banyak bekerjasama dengan perusahaan asing yang siap menampung untuk bekerja sebagai pelaut, dimana sekolah sudah dikenal oleh perusahaan baik di dalam maupun luar negeri,”ujar Rustam. (jun/liq)