Gubernur Tinjau Jalur Trans Luwu- Toraja, NA : Tahun Ini Diupayakan Terealisasi

424
ADVERTISEMENT

BELOPA — Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah meninjau lokasi jalur trans yang akan menghubungkan Kabupaten Luwu dan Toraja, Rabu (29/05/2019) siang.

Saat melakukan kunjungan, Nurdin didampingi Bupati Luwu, Basmin Mattayang dan sejumlah pejabat.

ADVERTISEMENT

Jalur tersebut berlokasi di Kecamatan Bua dan Bastem. Saat kunjungan, Nurdin menegaskan Pemprov akan mengupayakan terealisasi tahun ini.

” Insya Allah tahun ini terealisasi. Paling lambat 2020. Saya sudah minta ke dinas terkait agar jalur ini menjadi prioritas,” katanya.

ADVERTISEMENT

Nurdin mengatakan jalur Luwu-Toraja ini sangat strategis karena menghubungkan sejumlah kabupaten. Jika selesai dikerjakan, maka jarak tempuhnya hanya kurang lebih 45 menit.

Disamping itu, keamanan pengendara juga terjamin karena kondisi alamnya yang datar. ” Kita berencana menjadikan jalan ini menjadi dua jalur,” katanya.

Mantan Bupati Bantaeng ini juga memuji keindahan alam tanah Luwu. Apalagi, sungainya yang masih asri. ” Tetap dipertahankan supaya menjadi objek wisata,” katanya.

Bupati Luwu, Basmin Mattayang mengatakan Pemkab Luwu siap memback up program yang dicanangkan pemprov itu.

” Kami juga menyampaikan terima kasih atas perhatian Gubernur ke Tana Luwu,” kata Basmin.

Usai peninjauan jalan Trans Bua-Toraja, Basmin Mattayang mengajak gubernur untuk melihat lokasi Pelabuhan Ulo-Ulo Kota Belopa.

Nantinya, lokasi ini akan ditata menjadi kota baru kawasan pantai di jalur pelabuhan, jembatan dan dermaga.(adn)

ADVERTISEMENT