Pasca Bom Bunuh Diri di Medan, Polres Luwu Tingkatkan Pengamanan

443
ADVERTISEMENT

Belopa — Terkait aksi bom bunuh diri yang terjadi di Mapolrestabes Medan, Jalan HM Said, Medan, Sumatera Utara, Rabu pagi (13/11/2019), Polres Luwu melakukan antisipasi pada sistem pengamanan Mako.

Kapolres Luwu AKBP Dwi Santoso melalui keterangan Kasat Reskrim AKP Faisal Syam mengatakan Pasca kejadian bom bunuh diri di Mako Polrestabes Medan, seluruh personil Polres Luwu saat ini disiagakan.

ADVERTISEMENT

Baca ki juga lee: Ini Cara Dua Pelaku Bom Bunuh Diri Lolos dari Pemeriksaan Petugas di Mapolrestabes Medan

“Untuk mengantisipasi personil Polres Luwu disiagakan dengan cara meningkatkan sistem pengamanan mako. Kami melakukan pemeriksaan terhadap tamu atau pengunjung yang datang ke polres Luwu,” katanya Rabu (13/11/2019).

ADVERTISEMENT

“Pasca ledakan bom bunuh diri di Mako Polrestabes Medan Rabu(13/11/ 2019) setiap tamu yang mengunjungi Mapolres Luwu diperiksa dengan ketat,” kata Faisal Syam.

Sebelumnya telah terjadi ledakan bom di Polresta Medan, Sumatera Utara. Ledakan ini diduga sebagai bom bunuh diri.

“Masih diduga pelaku suicide bomber,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo, kepada wartawan, Rabu (13/11/2019).

Peristiwa ini terjadi pada pagi tadi. Polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di Mako Polrestabes Medan. (Fit)

ADVERTISEMENT