Siap-siap ke Swiss, Siswi SDN 1 Lalebbata Palopo Juara 1 Tingkat Nasional di Jakarta

4876
Nur Eka Syahrina Ramadhani Basyar diapit guru/wali kelasnya di SDN 1 Lalebbata Palopo, Nurjannah dan wakil dari Disdik Palopo saat menjuarai LMSR Tingkat Nasional di Jakarta, Kamis (8/4/2021)
ADVERTISEMENT

PALOPO–Kabar gembira datang dari Jakarta. Pasalnya, siswi SDN 1 Lalebbata yang beberapa hari lalu beritanya viral di Koran Seruya, akhirnya meraih juara 1.

Nur Eka Syahrina Ramadhani Basyar dalam Lomba Menulis Surat Remaja (MSR)  yang digelar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Kamis (8/4) berhasil memenangi lomba tersebut dengan hadiah spektakuler berkesempatan bertanding lagi di tingkat internasional, sekaligus  liburan ke Swiss.

ADVERTISEMENT

Kabar bahagia ini datang dari info yang disampaikan akun Jasmar Sdensa di Facebook, Kamis 8 April 2021 sekira pukul 19.30 Wita.

“Alhamdulillah siswa SDN 1 Lalebbata meraih juara 1 lomba menulis surat remaja tingkat nasional n akan lanjut ke tingkat internasional yang akan dilaksanakan di Swiss,” tulis guru kelas 3 di SDN 1 Lalebbata itu.

ADVERTISEMENT

Postingan itu ramai ditanggapi para guru dan orangtua siswa.

Di Jakarta, Eka satu-satunya siswi SD yang menghadapi 9 pesaingnya dari berbagai SMP di Indonesia, dalam format 10 besar yang ia ikuti.

Kepala Sekolah SDN 1 Lalebbata Zainuddin mengaku terkejut dan tak menduga Eka, siswinya berhasil tembus ke tingkat Internasional hingga ke Swiss.

“Terkejut, surprise, bangga dan bersyukur, siswi kami ananda Nur Eka Syahrina bisa membuat harum nama kota Palopo dan SDN 1 Lalebbata di tingkat Nasional,” ujar Zainuddin, saat dihubungi Koran Seruya, Kamis malam.

Diketahui, Nur Eka Syahrina Ramadhani Basyar, siswi kelas 6 yang akrab disapa Eka, adalah putri sulung pasangan dokter Basyar dan dokter Risna Rajab.

Lomba Menulis Surat Remaja (LSMR) merupakan kegiatan yang diselenggarakan Perhimpunan Pos Sedunia atau Universal Postal Union (UPU).

Dalam rangka berpartisipasi dalam kegiatan itu, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika, Kominfo juga menggelar lomba tersebut.

Dengan demikian, Eka selaku pemenang pertama yang berasal dari kota Palopo, berkesempatan diundang pada sidang tahunan UPU di Bern, Swiss.

(*)

ADVERTISEMENT