Andi Mirza Riogi Batal Maju, Kini Suardi Saleh Berpasangan Aska Mappe di Pilkada Barru

1191
ADVERTISEMENT

BARRU–Pasca pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barru yang menetapkan A. Mirza Riogi tidak memenuhi syarat (TMS) dan gagal mendampingi Patahana Suardi Saleh dalam kontestasi Pilkada Serentak 2020. partai pengusung bergerak cepat mencari pengganti dan menyepakati Kompol Aska Mappe.

Putra Barru yang pernah menjabat Kasat Reskrim Polres Parepare dan Wakapolres Polewali Mandar Sulbar itu, Kompol Aska Mappe dipilih mendampingi petahana di Pilkada Barru dianggap mumpuni dan tepat mendampingi Bupati Barru (Petahana) Suardi Saleh.

ADVERTISEMENT

Bupati Patahana Suardi Saleh kepada awak media mengaku kalau dirinya bersama Kompol Aska Mappe sudah ada kesepakatan. Mantan Kadis PU Maros dan Ketua Bappeda Pinrang ini juga mengaku semua partai pengusung juga sudah menyetujui.

”Kami juga sudah komunikasikan dengan partai pengusung dan Alhamdulillah mereka sepakat,“ ujar suami Hj. Hasnah Syam Anggota DPR RI dari Partai Nasdem itu.

ADVERTISEMENT

Kompol Aska Mappe sendiri yang dihubungi awak media, juga mengaku sudah ada komunikasi dengan Suardi Saleh.

“Insyaallah saya siap dampingi Pak Suardi,” ujar putra kelahiran Tanete, Barru tersebut.

Sementara itu KPU Barru akhirnya memutuskan persyaratan penggantian pasangan calon Suardi Saleh-Andi Mirza Riogi ke Kompol Aska Mappe sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Barru, dalam rapat pleno Rabu 16 September 2020 lalu.

“Kami sudah melakukan penelitian keabsahan dokumen persyaratan calon. Semua lengkap dan memenuhi syarat,”ujar Ketua KPU Barru Syarifuddin Ukkas lewat telecinference.

Sebelumnya, KPU Barru melakukan pencocokan sistem informasi partai politik (Sipol) karena SK kepengurusan salah satu partai koalisi pasangan itu yakni PDIP berubah.

Menanggapi hal ini, Sekretaris PDIP Sulawesi Selatan, Rudy Pieter Goni mengakui ada perubahan susunan pengurus DPC PDIP Barru. Sebelumnya Andi Mirza Riogi sebagai Ketua. Kini diganti oleh Husain Djunaid.

“Kami menghargai psikologi Mirza, jadi DPP mengambil alih dan menunjuk Husain Junaid sebagai pelaksana tugas untuk mendaftar serta membawa B1-KWK pengganti,” jelasnya.

Sekedar diketahui, pasangan Suardi Saleh-Aska Mappe diusung oleh NasDem 5, PDIP 3, PKS 2, dan Demokrat 1 kursi di DPRD Barru. (*/iys)

ADVERTISEMENT