Antisipasi Corona, Perkuliahan Hingga Bimbingan Skripsi di IAIN Palopo Dilakukan Secara Online

1120
ADVERTISEMENT

PALOPO-Pasca dua kampus di Kota Makassar mengeluarkan surat edaran kuliah daring (Online), kini giliran Intitut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo melakukan hal yang sama.

Dalam surat edaran yang ditandatangani oleh rektor IAIN Palopo, Abdul Pirol, menuliskan jika kampus tersebut akan menerapkan kuliah daring atau online.

ADVERTISEMENT

Hal itu dilakukan, untuk mengatisipasi penyebaran wabah virus corona di kampus hijau Palopo itu.

Tidak hanya kuliah, namun kegiatan bimbingan untuk tugas akhir mahasiswa di kampung tersebut juga akan dilakukan secara online.

ADVERTISEMENT

Kendati demikian, untuk ujian akhir atau ujian skripsi dan tesis, akan dilakukan dengan tatap muka seperti biasanya, namun para dosen dan mahasiswa diimbau agar menghindari kontak fisik dan melakukan ujian diruangan yang memiliki ventilasi udara yang cukup.

Sebelumnya, dua kampus di Kota Makassar, juga melakukan hal yang sama. Dua kampus
tersebut yakni, Universitas Hasanuddin (Unhas) dan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. (Sya)

ADVERTISEMENT