Bus Mahasiswa UMI Makassar Terbalik di Luwu, Empat Penumpang Dilarikan ke RS At Medika Palopo

6251
ADVERTISEMENT

BELOPA — Sebuah bus pariwisata yang membawa rombongan mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, terguling, Sabtu (13/7/2019) dini hari.

Bus dengan nomor kendaraan DP 7517 GA ini terbalik di poros jalan trans Sulawesi tepatnya di Dusun Lataggiling, Desa Karang-karangan, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu.

ADVERTISEMENT

“Penyebabnya masih kami selidiki,” ujar Kasatlantas Polres Luwu, AKP Muhtari.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, empat mahasiswa yang akan menggelar bakti sosial di Palapo itu dilarikan ke RS At Medika Palopo.

Mereka menderita luka-luka dan harus mendapatkan perawatan insentif.

ADVERTISEMENT

Kerugian ditaksir mencapai Rp 20 juta. Kondisi bus rusak. Sebagian kaca jendela pecah. Polisi masih memeriksa pengemudi bernama Hernanda (35) serta beberapa penumpang.

Sementara bus nahas itu sudah dievakuasi. Rombongan mahasiswa tersebut diketahui hendak mengadakan bakti sosial di Kota Palopo. Mahasiswa menggunakan emoat bus berangkat dari Makassar.

Dosen pendamping mahasiswa UMI, Dr Masriadi yang dihubungi mengatakan, kondisi mahasiswa yang luka sudah membaik. (pit)

ADVERTISEMENT