BELOPA–Turnamen sepakbola Bupati Luwu Cup I dalam memeriahkan Hari Jadi Kota Belopa ke 14, bakal digelar pada Senin, 20 Januari 2020 mendatang.
Hal ini disampaikan Ketua Panitia Pelaksana event, Ismail Wahid saat dihubungi lewat seluler, Minggu petang (5/1/2020).
“Kemarin kami sudah mengadakan manager meeting, 24 klub siap mengikuti turnamen ini, dan pembagian grup pun sudah kita laksanakan,” tutur Ismail.
Turnamen ini, kata dia, telah dibagi ke dalam 8 grup, dan setiap grup dihuni 3 klub menggunakan sistem setengah kompetisi, dan dari tiga tim tersebut, sebut Ismail, hanya juara grup dan runner up yang bakal lolos ke putaran berikutnya (16 Besar).
Sebelum pembukaan resmi pada 20 Januari nanti, sehari sebelumnya akan dilakukan pertandingan persahabatan antara Pemda Luwu Vs Kolaka Utara.
“Sesuai jadwal, pada hari Minggu, 19 Januari 2020 nanti, kami mengagendakan pertandingan eksebisi (persahabatan) antara Pemkab Luwu Vs Pemkab Kolaka Utara, dimana bupati dan wakil bupati Kolaka Utara dijadwalkan hadir dan ikut bermain dalam pertandingan eksebisi tersebut,” imbuh Ismail.
Diketahui, kegiatan turnamen Bupati Luwu Cup I ini akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp150 Juta, yang merupakan agenda tahunan Komite Olah Raga Nasional (KONI) Luwu, Askab PSSI Luwu, dan Pemuda Pancasila Luwu.
Bukan hanya itu, sejumlah pemain senior di Liga 1 dan Liga 2 dipastikan akan hadir mewarnai turnamen sarat gengsi ini, yang tersebar di beberapa klub yang resmi telah terdaftar di Panpel.
“Iya betul, ada beberapa nama dari pemain senior di Liga 1 dan Liga 2, bahkan Timnas juga akan ikut serta di turnamen ini dan dikontrak masing-masing klub, diantaranya, yang kami terima informasinya adalah Irfan Jaya, pemain Persebaya Surabaya yang juga bermain di Timnas U-23 akan hadir membela klub Persiban Bantaeng serta Rafli pemain Timnas akan bermain di klub Persilutim,dan ada beberapa nama lainnya,” ucap Ismail.
Hanya saja, kepastian soal nama-nama tersebut, lanjutnya, baru akan diketahui setelah klub resmi memasukkan nama-nama pemain dalam DNP, saat Pembukaan nanti, pungkasnya.
Rencananya Bupati Luwu Cup I yang akan digelar pada 20 Januari 2020 dibuka langsung oleh Bupati Luwu, H Basmin Mattayang.
Inilah Pembagian Grup Bupati Luwu Cup I:
Grup A
1. PSB Selection A
2. Lokal Luwu Raya
3. Nene Mallomo Sidrap
Grup B
1. Garuda Pangkep
2. Walmas Bersatu
3. IPJ FC Palopo
Grup C
1. MTH Lutim
2. Baliase FC
3. Dafa Difa FC
Grup D
1. Ombro Kolut
2. Pinrang Utama
3. HMR Sidrap
Grup E
1. Bajo FC
2. Predator FC
3. ARB FC
Grup F
1. PS Belateng
2. Polres Luwu FC
3. SDR Lutra
Grup G
1. Persiban Bantaeng
2. PSAD Makassar
3. PS Kolut
Grup H
1. PSB Selection B
2. Olang FC
3. Mandalle FC Pangkep
(Iys)