Kisruh Hanura Sulsel, 16 DPC Pertanyakan SK Penetapan Wahyuddin M Nur

433
Anggota DPRD Sulsel, Wahyuddin M Nur. (Foto : Internet)
ADVERTISEMENT

MAKASSAR — Kisruh Hanura Sulawesi Selatan (Sulsel) pasca penetapan Wahyuddin M Nur sebagai ketua terus berlanjut. Kini Ketua Organizing Commite M Sjukri Sopamena buka suara.

Dilansir Koran SeruYA dari Tribun Timur Sjukri mengungkapkan belum ada surat secara legitimasi penetapan Wahyudin M Nur sebagai ketua. Kader-kader kembali bersuara menyatakan penetapan Wahyudin M Nur tidak sah.

ADVERTISEMENT

Ia mengaku telah mempertanyakan hal itu kepada DPP baru-baru ini. “Kami belum menerima surat penetapan Ketua Umum pada musdalub. Formatur sudah dibentuk, tapi sampai saat ini belum ada kejelasan informasi yang kami terima,” kata M. Sjukri Sopamena di Makassar Hertasning, Rabu (17/11/2021).

Selain itu 16 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura kabupaten kota berencana melayangkan surat mosi tidak percaya DPP jika SK Wahyuddin M Nur terbit.

ADVERTISEMENT

Sjukri ikut tergabung dalam 16 DPC tersebut. Selain sebagai wakil sekretaris di DPD, ia juga menjabat Plt Ketua DPC Hanura Kabupaten Gowa. “Kami akan lakukan mosi tak percaya dan akan bersurat ke DPP,” kata Sjukri.

Sjukri mengatakan, ada beberapa hal mengapa mosi tak percaya itu dilayangkan oleh DPC. Pertama, DPP menutup ruang bagi figur eksternal pada saat Musdalub dan kedua tak ada dukungan 30 persen kepada Wahyuddin sebagai calon ketua partai.

“Kalau ada dukungan 30 persen itu harus ada stempel. Sedangkan kalau dia ditetapkan harus ada tantangan sk penetapan. Kemudian dibentuklah tim formatur. Di dalamnya unsur DPP, DPD, dan DPC. Selanjutnya bentuk SK kepengurusan. Tapi ini tidak ada,” katanya.

Senada, Wakil Ketua Hanura Sulawesi Selatan Anwar mengaku menyayangkan sikap DPP pada saat musdalub digelar. Pasalnya, pendaftaran dan pengembalian formulir calon ketua dari fugur eksternal pada saat itu ditutup. Padahal waktunya masih ada.

Adapun 16 DPC yang hadir pada saat akan melakukan mosi tidak percaya diantaranya Ketua DPC Hanura Palopo Pratiwi.

DPC Hanura Maros Rusli, Sekretaris DPC Hanura Luwu Timur Heriawan, Plt DPC Hanura Gowa M Sukri, Ketua DPC Hanura Sinjai Hilal, dan Anwar sebagai Wakil Ketua Hanura Sulsel. (net)

ADVERTISEMENT