Kursus Pelatih Lisensi C AFC Siap Digelar Askot PSSI Palopo, Pemain PSM Ikut Daftar

977
Instruktur Nasional, H Marwal Iskandar (kiri) dan ketua Askot PSSI Palopo dr Abdul Syukur Kuddus (kanan) jelang pembukaan kursus Pelatih Lisensi C AFC di kota Palopo, Sabtu (5/6/2021). (Foto: Iccank/Koran Seruya)
ADVERTISEMENT

PALOPO–Setelah berhasil menggelar Kursus Pelatih Lisensi D awal Maret lalu, kini Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Palopo bakal menggelar lagi kegiatan serupa tetapi khusus untuk meraih sertifikat Lisensi C Asian Football Confederation (AFC).

Rencananya, kegiatan tersebut dibuka mulai Sabtu petang ini, 5 Juni 2021, di meeting room BM Residence Hotel Jalan Anggrek, Wara Palopo.

ADVERTISEMENT

Ketua Askot PSSI Palopo, dr Abdul Syukur Kuddus kepada Koran Seruya mengatakan, kursus ini bukti kepercayaan PSSI kepada pihaknya dalam menjalankan program mencetak pelatih berkualitas di Tana Luwu dan Indonesia Timur pada umumnya.

“Alhamdulillah, kita berdoa semoga kegiatan nanti berjalan lancar, ini sebagai bukti kepercayaan dari PSSI yang harus kita sukseskan bersama, kami mohon dukungan semua pihak untuk kelancaran kegiatan ini,” ucap ASK, nickname alias akronim familiar dokter paling populer di kota Palopo itu.

ADVERTISEMENT

Dari list Panpel, kegiatan yang merupakan kerjasama PSSI dan Askot Palopo tersebut bakal diikuti sedikitnya 20 peserta dari dalam dan luar kota Palopo, bahkan ada juga yang berasal dari Mamuju Sulawesi Barat termasuk satu pemain asal PSM Makassar.

Sekretaris Umum Askot PSSI Palopo, Herianto mengatakan, sebagai instruktur dalam Kursus Pelatih Lisensi C ini adalah Marwal Iskandar dan Lukas Torona Tumbuan sebagai Asisten Instruktur.

“Beliau (Marwal, red) adalah instruktur Nasional akan memberikan ilmunya kepada kurang lebih 20 peserta.”

“Sebenarnya kemarin ada sampai 25 yang daftar, tapi ada beberapa yang batal karena tidak mendapat ijin dari klubnya, ada juga yang jadwalnya padat serta ada yang reaktif (positif) COVID-19,” ujar Herianto yang juga merupakan mantan wasit Nasional itu.

“Kursus Pelatih Lisensi C PSSI ini menggunakan metoda atau Silabus PSSI yang mempedomani Filosofi Sepakbola Indonesia dan kurikulum pembinaan sepakbola Indonesia,” terang Heri, sapaan akrab Sekum Askot PSSI Palopo itu.

Menariknya, seorang pemain PSM Makassar yakni Abdul Rahman, ikut sebagai Peserta kursus setelah mendapat lampu hijau dari Manajer PSM, Munafri (Appi).

“Dia (Abdul Rahman) sudah tiba tadi subuh, saya satu kamar, cuma lagi istirahat,” ujar Erik Saputra, coach Academy PSM asal Bua Luwu yang kini berdomisili dan melatih di Mamuju, Sulawesi Barat, Sabtu (5/6) saat ditemui Koran Seruya di penginapannya.

(*)

ADVERTISEMENT