Monitoring dan Evaluasi PBB, Bapenda Palopo Optimis Capai Target 100 Persen

98
Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Palopo menggelar rapat monitoring dan evaluasi Pajak Bumi Bangunan (PBB) Tahun 2021. (ft/ayb seruya)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Palopo menggelar rapat monitoring dan evaluasi Pajak Bumi Bangunan (PBB) Tahun 2021. Rapat itu dipimpin Sekretaris Daerah kota palopo dengan para Camat se-kota Palopo di ruang kerja kepala Bappeda, Senin (8/11/21).

Plt Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palopo, Ibnu Hasyim kepada awak media mengatakan rapat evaluasi dan monitoring ini dilakukan agar capaian target PBB P2 Tahun 2021 dapat tercapai 100 persen.

ADVERTISEMENT

“Dari capaian sampai dengan 5 november 2021 realisasi penerimaan sebesar Rp. 1.848.234.311 dari target Rp. 4.897.174.623 atau 68.99 persen,” kata Ibnu Hasyim.

Menurutnya dari Hasil rapat tersebut dengan, Kecamatan Wara Timur tertinggi dalam hal pencapaian PBB. “Dari Sembilan kecamatan posisi kecamatan Wara Timur yang tertinggi capaiannya yakni Rp. 813,542,266.00,” katanya.

ADVERTISEMENT

Kendati demikian, Ibnu Hasyim optimis pendapatan dari PBB dapat terealiasai 100 persen dari target. “Insya Allah, kita harus optimis dapat mencapai target itu 100 persen,” pungkasnya. (ayb/liq)

ADVERTISEMENT