Diserahkan Melalui Walikota, PAM TM Sumbang Mesin Pembersih untuk Masjid Agung Luwu Palopo

468
Secara simbolis, Walikota Palopo HM Judas Amir menerima sumbangan dari PAM TM, Jumat (10/4) berupa mesin pembersih lantai. (Foto: Ist)
ADVERTISEMENT

KORANSERUYA–Perumda Air Minum Tirta Mangkaluku (TM) kota Palopo menyumbangkan sebuah alat pembersih lantai yang nantinya diserahkan ke Pengurus Masjid Agung Luwu Palopo, Jumat 10 April 2020.

Dengan alat ini, bagian kebersihan Masjid Agung akan lebih mudah melakukan pembersihan lantai di masjid tersebut.

ADVERTISEMENT

Demikian disampaikan Walikota Palopo HM Judas Amir saat menerima scrubber dryer (mesin pembersih lantai) dari Direktur PAM TM, Yasir yang didampingi Sekretaris Dewan Pengawas PAM TM Chaerul Baderu, Direktur Bidang Umum dan Keuangan Andi Maryam, Direktur Bidang Operasional Hamid, beserta Manager Umum Abdul Harum.

Kegiatan penyerahan yang berlangsung secara sederhana itu digelar Jumat 10 April 2020 bertempat di halaman depan Kantor Walikota Palopo, dan turut pula disaksikan unsur Forkopimda dan beberapa pejabat Pemerintah Kota Palopo.

ADVERTISEMENT

Sesaat setelah Walikota Palopo menerima bantuan alat pembersih lantai tersebut selanjutnya diserahkan kepada dr. Ishak Iskandar yang mewakili Pengurus Masjid Agung Luwu Palopo untuk selanjutnya dibawa langsung ke Masjid Agung dan segera akan difungsikan.

Ini merupakan salah satu bentuk perhatian dari Pemerintah Kota Palopo terhadap Masjid Agung Luwu Palopo khususnya dalam hal kebersihaan lantai masjid.

Dengan mesin pembersih lantai ini atau scrubber dryer, bagian kebersihan tidak lagi secara manual mengepel lantai sebagaimana umumnya dilakukan, namun cukup dengan mengendalikan mesin dengan cara mengemudi layaknya mobil sehingga akan lebih mudah dan tidak membutuhkan tenaga fisik yang berlebihan dengan hasil yang lebih maksimal serta dalam waktu yang cukup singkat pula.

Diketahui, mesin seperti ini sendiri banyak digunakan di bandara udara dan mal-mal besar. (*/iys)

ADVERTISEMENT