PALOPO–Sejak Selasa sore, 4 Mei 2021, sekira pukul 15.00 WITA, ratusan kendaraan terpaksa mengantri dan mengular di ruas jalan Trans Sulawesi tepatnya di KM 10 kelurahan Sampoddo kecamatan Wara Selatan, kota Palopo.
Penyebabnya, terdapat proyek pekerjaan pemeliharaan jalan yang dilakukan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Bina Marga PUPR.
Pengguna jalan, utamanya kendaraan roda empat, terpaksa harus rela mengantri, lantaran hanya sebelah ruas jalan saja yang diperkenankan dilewati, akibat sistem buka tutup di area proyek jalan tersebut.
Beberapa petugas Dinas Perhubungan dan Satlantas Polres Palopo terlihat berjaga-jaga mengatur volume kendaraan yang akan melintas.
Anggota DPRD Luwu, Risal Rahmat yang mencoba melintas mengaku tertahan lebih dari satu jam lamanya, sejak sore tadi dari Bua Luwu menuju kota Palopo. Dia rupanya sedang membawa pemain-pemainnya yakni RR Community yang akan bertanding di turnamen sepakbola Liga Ramadhan PSSI Palopo.
“Gara-gara macet, lebih 1 jam tadi kami mengantri, dan ini baru bisa tembus, sehingga anak-anak lambat tiba di stadion Lagaligo.”
“Soalnya ada pengaspalan jalan tadi di Bukit Sampoddo dekat perbatasan Palopo dan Dusun Padang Kalua, Bua, Luwu,” katanya.
Terpantau, hingga pukul 23.00 Wita, kondisi ruas jalan yang padat volume kendaraan itu masih tetap padat merayap, meski tak separah saat Selasa petang tadi.
(ikh)