Rektor Universitas Muhammadiyah Palopo Buka Pasta Maba

1106
Pasta Maba Universitas Muhammadiyah Palopo dibuka secara resmi oleh rektor, Saju di gedung MCC.
ADVERTISEMENT

PALOPO — Rektor Universitas Muhammadiyah Palopo, Salju membuka secara resmi Pesantren Masa Ta’aruf Mahasiswa Baru (Pasta Maba) yang dilaksanakan di gedung Muhammadiyah Convention Center (MCC), Kamis (29/8/2019).

Dalam sambutannnya, Salju menyampaikan selamat datang di kampus UM Palopo. Ia juga mengungkapkan kalau pilihan calon mahasiswa baru (camaba) melanjutkan pendidikan di UM Palopo adalah pilihan yang tepat.

ADVERTISEMENT

“Kami bersyukur atas kepercayaan kepada UM Palopo yang akan mendidik anak-anak ku semua menjadi insan yang bermoral, beretika serta punya kompetensi keahlian,” ucap Salju.

Sementara itu Ketua BPH UM Palopo, Jabbar Hamseng yang turut mendampingi rektor juga menyampaikna hal yang sama. Namun dirinya lebih menegaskan kepada camaba pentingnya menjadi manusia yang bermanfaat untuk sesama. Di kesempatan yang sama Wakil Rektor III, Suhardi M Anwar melakukan pemasangan almamater sebagai simbolis penerimaan maba.

ADVERTISEMENT

Ketua panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Syahrir mengungkapkan, jumlah mahasiswa baru yang terdaftar di Universitas Muhammadiyah Palopo sebanyak 689, masing-masing S1 633 dan Pasca Sarjana 56 orang.

Ia berharap, ke depan mahasiswa tidak hanya menjadi teknopreneur atau interpreneur yang hanya menguasai ilmu ekonomi seperti management, akuntansi dan lain sebagainya tapi betul-betul bisa berperan dalam dunia kerja dan masyarakat.

“Dan yang terpenting dari semua itu, dalam berproses kedepannya mahasiswa tidak meninggalkan unsur agama di dalamnya,” tandasnya. (asm)

ADVERTISEMENT