Tekan Angka Pengangguran, Pemkot Palopo Gelar Job Fair

36
ADVERTISEMENT

PALOPO – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Palopo, menggelar job fair di halaman eks Kantor DPRD Palopo, Selasa 9 Juli 2024. Tercatat ada 17 perusahaan ternama yang membuka lowongan pekerjaan dalam kegiatan tersebut.

Ini merupakan langkah pemerintah Kota Palopo dalam menekan angka pengangguran dan memfasilitasi para pencari kerja. Kegiatan dilaksanakan selama dua hari.

ADVERTISEMENT

Salah satu pencari kerja asal Luwu, Anugerah Cahyati Nur mengungkapkan rasa senangnya atas terselenggaranya Job Fair ini.

“Senang sekali ada Job Fair seperti ini, jadi lebih mudah mencari kerja. Bisa langsung tanya-tanya sama perwakilan Pihak perusahaannya juga,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

Antusiasme tinggi ini disambut positif oleh pihak Disnaker Kota Palopo Asmiati. Menurutnya, hal ini menunjukkan tingginya kebutuhan masyarakat akan lapangan pekerjaan.

Asmiati berharap Job Fair ini dapat membantu para pencari kerja di Kota Palopo untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.

“Kami bersyukur Job Fair ini mendapat sambutan yang meriah dari masyarakat. Semoga Job Fair ini menjadi wadah untuk mempertemukan pencari kerja dengan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja,” Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Palopo.

Job Fair Disnaker Kota Palopo merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mengatasi pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dengan terselenggaranya Job Fair ini, diharapkan dapat tercipta hubungan yang saling menguntungkan antara pencari kerja dan perusahaan, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di Kota Palopo.

Sementara, Penjabat (PJ) Wali Kota yang diwakili oleh pelaksana tugas (Plt) Asisten Bidang Pemerintahan Setda Kota Palopo, Andi Poci sangat mengapresiasi pameran bursa kerja ini.

“Persoalan ketenagakerjaan merupakan salah satu permasalahan klasik yang dihadapi hampir setiap daerah ditanah air, kita bersyukur bahwa kesempatan ini dapat dilaksanakan di Kota Palopo,” kata Andi Poci.

Kegiatan ini juga, lanjut Andi Poci, sekaligus menjadi komitmen pemerintah Kota Palopo untuk membantu pengusaha, dalam mendapatkan tenaga kerja yang sesuai dengan tingkat kebutuhan pengguna.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, akan menyiasati kesenjangan informasi tentang lowongan kerja, sekaligus dapat menyerap tenaga kerja potensial dalam rangka mengurangi pengangguran,” katanya.

Poci menambahkan, pemerintah berharap dengan adanya bursa kerja kali ini, dapat menjadi pemicu tersendiri bagi pencari kerja untuk membekali diri dengan kompetensi sesuai dengan standar dunia kerja.

“Bahkan jika memungkinkan pada kesempatan seperti ini, tersedia pula lowongan kerja bagi kaum difabel, sebagai upaya kita bersama merangkul dan mengangkat semangat percaya diri mereka,” urainya.

“Saya yakin dan percaya tidak sedikit kaum difabel memiliki potensi, bakat dan skill yang mumpuni, yang bahkan mampu bersaing dengan SDM lainnya,” tambahnya.

Lebih jauh, pemerintah jelas Andi Poci, berharap semoga momentum ini banyak para pencari kerja yang terakomodir dalam menggapai citanya.

“Kepada para mitra kerja yang ikut serta dalam kesempatan ini, saya juga berharap agar senantiasa bersinergi dengan pemerintah dalam rangka mengembangkan potensi investasi di daerah ini,” tandasnya.

Selain itu, hadir pula Kepala UPT Pengawas Ketenagakerjaan Disnakertrans Sulsel, Kepala Bappeda Palopo, Kadis Kominfo, Ketua Bursa Kerja Khusus (BKK) se-Kota Palopo. (Put)

 

Daftar Perusahaan buka lowongan kerja di Job Fair Palopo:

1. PT. VALDO SUMBER DAYA MANDIRI

2. PT. SWAPRO INTERNASIONAL

3. FIF GROUP CABANG PALOPO

4. PT. ESTA DANA VENTURA

5. PT. INDOMARCO PRISMATAMA DEPO PALOPO

6. PT. KB FINANSIA MULTI FINANCE (KREDIT PLUS)

7. PT. BFI FINANCE INDONESIA, TBK

8. PT. MIDI UTAMA INDONESIA, TBK

9. PT. HADJI KALLA CABANG PALOPO

10. ARY JAYA PALOPO

11. PT. DAYA ANUGRAH MANDIRI PALOPO

12. BENGKEL SUZUKI PALOPO

13. PT. ISUZU MOBILINDO PLAZA

14. PT. JUJUR JAYA SAKTI

15. PT. MEGAHPUTRA SEJAHTERA CAB. PALOPO

16. PT. BPR HASAMITRA CAB. PALOPO

17. PT ADIRA DINAMIKA MULTIFINANCE (ADIRA)

ADVERTISEMENT