BELOPA — Basmin Mattayang, menyampaikan pidato kemenangan usai ditetapkan oleh KPU sebagai Bupati/wakil bupati Luwu terpilih periode 2018-2023, di aula Bappeda Luwu, Kamis (26/07/2018) sore ini. Basmin menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh pihak seperti KPu, Panwaslu dan intitusi keamanan yang telah membantu sehingga pilkada Luwu berjalan dengan aman. Menurutnya, adalah suatu kebanggan besar bagi masyarakat Luwu yang telah sukses menyelenggarakan pilkada dengan damai.
” Awalnya, pilkada Luwu masuk dalam zona merah atau rawan. Namun, itu tidak terbukti. Itu karena kita menjunjung tinggi budaya sipakatau. Saya kira ini menjadi contoh bagi daerah lain,” katanya didampingi, Syukur Bijak. Dia juga memberikan apresiasi secara khusus kepada petugas keamanan khususnya Polres Luwu dan Dandim 1403 Sawerigading.
Dia juga mengajak kepada seluruh masyarakat Luwu untuk kembali bergandengan tangan, bahu membahu dan berjuang bersama untuk membangun Luwu yang lebih baik ke depan. ” Lupakan perbedaaan pilihan politik untuk selanjutnya mengambil peran aktif dalam memajukan kabupaten Luwu yang kita cintai bersama,” katanya. (suf)