Camat Sukamaju Selatan Berpulang, Andi Sukma: Lutra Kehilangan Birokrat Cerdas

1055
ADVERTISEMENT

MAKASSAR–Kabar berpulangnya Camat Anjas Rusli rupanya mampir juga di telinga Andi Sukma, legislator Hanura yang tengah berada di kota Makassar mengikuti persiapan rangkaian tes kesehatan dalam proses tahapan di Pilkada Luwu Utara.

Bakal calon wakil bupati Lutra itu ikut berbelasungkawa dan memanjatkan doa agar Anjar Rusli husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

ADVERTISEMENT

“Kami turut berdukacita sedalam-dalamnya, kebetulan saya sedang di Makassar, kabarnya ini saya terima sore tadi melalui kerabat dekat,” ucap Andi Sukma, Jumat (18/9).

Legislator Luwu Utara 3 periode itu mengaku turut kehilangan dan menganggap Anjar sebagai birokrat muda yang cerdas dan pernah terpilih mendapat bea siswa program International Visitors Leadership Program (IVLP) 2020 di Amerika Serikat akhir Januari 2020 lalu.

ADVERTISEMENT

“Almarhum adalah mitra kerja kami di DPRD Luwu Utara khususnya Komisi I, beliau orang baik, masih muda, dan cerdas, kami merasa sangat kehilangan,” ucap Andi Sukma.

Sebelumnya diberitakan jika Almarhum Anjar Rusli sempat dirujuk ke RS Dadi Makassar karena Covid-19. Camat Sukamaju Selatan itu adalah camat pertama pascapemekaran kecamatan Sukamaju menjadi dua wilayah setahun lalu.

Bukan hanya Alm. Anjas Rusli tapi istri Ketua DPRD Luwu Utara (Basir) yakni Syamsiah juga dinyatakan positit Covid-19 dan mendapat perawatan di kota Makassar, seperti penuturan Jubir Covid-19 Luwu Utara, Komang Krisna, Selasa (15/9) lalu kepada awak media.

Kasus kematian Camat Sukamaju Selatan tersebut adalah kasus ke 10, membuat nama Luwu Utara kembali jadi pusat perhatian setelah merebaknya kembali kasus Covid-19 di Bumi Lamaranginang. (iys)

ADVERTISEMENT