PALOPO — Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Palopo, kukuhkan 561 Wisuda Sarjana dan magister Periode dua Tahun 2021, Selasa (7/12/2021). Wisuda itu dilaksanakan di gedung Auditorium IAIN Palopo dengan membagi dua sesi selama dua hari waktu pelaksanaan. Hari pertama diikuti 288 Wisudawan sementara hari kedua diikuti 273 wisudawan.
Rektor IAIN Palopo, Abdul Pirol, dalam sambutannya mengingatkan mahasiswa, wisudawan dan seluruh civitas akademik akan bahaya Covid-19. “Hal-hal baik yang dapat kita ambil perhatian yakni menjaga daya tahan tubuh, kesehatan dan kebersihan, tak kalah pentingnya pengarahan sumber daya untuk penanggulangannya melalui penelitian dan teknologi,” katanya.
Dia mengaku banyak kontroversi untuk menghadapi Covid-19 termasuk pada pelaksanaan ibadah dan pelaksanaan hajatan serta kegiatan lainnya. Menurutnya ada hal penting yang bisa dijadikan pelajaran untuk menghadapi Covid-19, yaitu penggalakan ilmu pengetahuan dan teknologi.
“Dari sisi kebijakan pemerintah, aturan pembatasan kegiatan, vaksinasi di sini kita pelajari satu hal penting yakni penggalakan ilmu pengetahuan dan teknologi. Mempelajari obat penangkal Covid-19 lembaga pendidikan punya cara dan tanggung jawab sendiri,” ujarnya.
Selain itu, dia juga mengingatkan kepada para wisdawan agar mempersiapkan diri menghadapi era disruptif yang terjadi saat ini. “Selain dampak pandemi, kompleksitas masalah, era disruptif yang terjadi saat ini dan kita memasuki era revolusi 4.0, era sosiety 5.0 penguasaan ilmu Alquran dan teknologi,” tuturnya.
Abdul Pirol, berharap agar ilmu yang mereka dapat bisa bermanfaat untuk kemashalatan bersama. “Semoga ilmu yang diperoleh bermanfaat, selamat kepada orangtua dan juga keluarga. Kepada Wisudawan tetaplah rendah hati dan terus belajar, asah ilmu pengetahuan keterampilan yang dimiliki,” ungkapnya.
Adapun rincian Wisudawan IAIN Palopo, tahun 2021 yakni Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah 51 orang, Pasca sarjana 21 orang, Fakultas Tarbiyah dan ilmu Keguruan 216 orang, Fakultas Syariah 90 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 183 orang. (hwn/liq)