PALOPO — Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palopo, siap mengikutkan salah satu program inovasinya dikompetisi pelayanan publik tingkat provinsi dan Nasional Tahun 2022.
Inovasi itu adalah Temui Orang langsung, ingatkan, fasilitasi, optimalkan (Tol Info). Tol Info, sendiri merupakan program DPMPTSP Palopo, yang sudah berjalan sejak tahun 2020 lalu.
Kepala Bidang (Kabid) Informasi Pengaduan dan Pelayanan Terpadu, Susilowati, mengatakan Tol Info tidak hanya memberikan pelayanan tentang perizinan saja.
“Tol Info ini tidak hanya melayani masyarakat di wilayah perizinan saja tetapi tol info juga bisa melayani di luar dari tupoksi DPMPTSP misalnya tentang kesehatan, pertanian dan sebagainya,” katanya.
“Misalnya bidang pertanian, ada masyarakat yang butuh bibit kami akan memfasilitasi untuk mengadakan bibit melalui Dinas pertanian, begitupun dengan kesehatan,” tambahnya.
Untuk mempermudah DMPTSP Palopo, menjalankan Tol Info, mereka membentuk Tim setiap Kelurahan yang ada di Palopo.
“Jadi Tol Info, ini merupakan program yang memang bersentuhan langsung dengan masyarakat jadi kita yang pro aktif ke masyarakat. Karena sejauh ini kalau kita menggunakan teknologi tidak semua masyarakat mampu,” ungkapnya.
“Semoga inovasi Tol Info ini mampu menyamai inovasi kemarin yaitu inovasi Mabassa yang tembus di Top 99,” tandasnya. (hwn/liq)