LUWU TIMUR — Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin menghadiri peresmian Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT Teguh Wira Pratama, Minggu (20/2/2022). Pabrik itu terletak di Desa Maliwowo, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.
Mewakili Bupati Luwu Timur, Kepala Dinas Koperindag-UKM Luwu Timur, Senfry Oktavianus melakukan prosesi pemotongan pita sebagai tanda diresmikannya PKS PT Teguh Wira Pratama.
Dalam sambutannya, Senfry Oktavianus berharap agar pabrik tersebut beroperasi dengan baik sehingga dapat membawa keuntungan bagi semua pihak.
“Kita doakan semoga seluruh kegiatan operasional PT Teguh Wira Pratama ini bisa berjalan dengan baik dan investasinya dapat menguntungkan bagi semua pihak,” kata Senfry.
Pada kesempatan yang sama Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin berharap dengan bertambahnya PKS di Kabupaten Luwu Timur dapat mengurangi tingkat pengangguran dan memberikan dampak positif bagi petani sawit di daerah.
“Kita berharap PKS PT Teguh Wira Pratama merekrut tenaga kerja lokal sehingga angka pengangguran bisa berkurang. Begitupun dengan petani sawit bisa lebih mudah menjual Tandan Buah Segar (TBS),” harap Aripin.
Selain itu, diharapkan tidak lagi terjadi antrian kendaraan yang berhari-hari bagi mereka yang mau jual buah sawit ke pabrik.
“Selama ini salah satu yang menjadi kendala pengusaha sawit yang ingin jual buah sawit karena kapasitas pabrik terbatas,sehingga terjadi antrian berhari-hari, dan ini tentunya dapat menurunkan kualitas minyak yang dihasilkan sehingga harga juga menurun,” terang Aripin.
Sementara itu, Manager PT Teguh Wira Pratama, Hasbian mengaku dapat mengolah buah kelapa sawit dengan kapasitas 60 ton per jam dengan mempekerjakan 90 persen masyarakat lokal. (rah/liq)