Wujudkan Kota Sehat, Ini Tiga Program Andalan Dinkes Palopo

224
Kepala Bidang Kesmas Dinkes Palopo, Ceria Amalia. (Foto : Ist)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palopo, mempunyai tiga program andalan guna mewujudkan kota sehat di kota di kota idman ini.

Kepala Bidang Kesmas Dinkes Palopo, Ceria Amalia, menyebutkan, tiga program unggulan mereka yaitu Kota sehat, germas dan stunting.

ADVERTISEMENT

Untuk menciptakan kota sehat dia mengajak semua pihak untuk bekerjasama dalam rangka menciptakan kota yang bersih nyaman, aman dan layak huni.

“Dalam menjadikan palopo sebagai kota sehat tentu semua pihak harus bekerjasama, selain itu kami gencar melakukan sosialisasi ke masyarakat terkait program kota sehat,” katanya Senin 9/1/2022.

ADVERTISEMENT

Selain itu Ceria menjelaskan program stunting. Dalam rangka mencegah stunting Dinkes Palopo terus memantau tumbuh kembang anak melalui perangkatnya, memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil, termasuk kebersihan lingkungan serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin bagi ibu hamil.

“Dan yang paling penting adalah memberikan ASI Eksklusif hingga bayi berusia 6 bulan,” ujarnya

Ceria juga mengajak masyarakat Palopo untuk rutin melakukan aktifitas fisik, dan membudayakan makan buah dan sayur tiap hari.

“Tidak merokok, tidak mengkonsumsi alkohol, melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, menjaga kebersihan lingkungan termasuk menggunakan jamban sehat,” pungkasnya. (hwn)

ADVERTISEMENT